Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number T-0935 (Softcopy T-0588)
Collection Type Tesis
Title Studi banding terhadap Algoritma mean shift filtering dan directional wavelet transform untuk restorasi citra dokumen tua
Author Ridha Sefina Samosir;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer UI, 2011
Subject Wavelets (Mathematics)--Data processing;
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
T-0935 (Softcopy T-0588) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 32930
ABSTRAK Nama : Ridha Sefina Samosir Program Studi : Magister Ilmu Komputer Judul : Studi Banding terhadap Algoritma Mean Shift Filtering dan Directional Wavelet Transform untuk Restorasi Citra Dokumen Tua Restorasi citra merupakan salah satu aplikasi dari pengolahan citra yang masih perlu untuk dikembangkan. Dari beberapa penelitian mengenai restorasi citra yang ada sebelumnya menunjukkan bahwa kompleksitas kerusakan sebuah citra mempengaruhi kinerja dari metode restorasi citra tersebut. Penelitian ini mencoba melakukan studi banding terhadap dua buah metode restorasi, yaitu metode mean shift filtering dan directional wavelet transform. Prinsip dari metode mean shift filtering adalah menentukan modes berdasarkan distribusi data sample dari citra masukan. Sedangkan directional wavelet transform adalah metode restorasi yang dapat menangkap sinyal-sinyal dari citra masukan dengan directional tertentu. Perbandingan terhadap kedua metode diatas dilakukan melalui penilaian citra hasil restorasi secara obyektif dan subyektif. Hasil implementasi menunjukkan bahwa kedua algoritma memiliki kemampuan untuk merestorasi citra dokumen tua. Kata kunci: Pengolahan Citra, Restorasi Citra, Directional Wavelet Transform, Mean Shift Filtering, Transformasi Wavelet