Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KA-092 (Softcopy KA-092)
Collection Type Karya Akhir (KA)
Title Perancangan model knowledge management system pada sekretariat badan pendidikan dan pelatihan kementerian pertahanan
Author Anita Muliawati;
Publisher Jakarta : Program Studi Magister Teknologi Informasi Fasilkom UI, 2010
Subject knowledge management, knowledge management system
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KA-092 (Softcopy KA-092) Indonesia TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 32917
ABSTRAK

Badan Pendidikan Dan Pelatihan Kementerian Pertahanan merupakan tempat mendidik, melatih dalam menuntut ilmu bagi sumber daya manusia yang disiapkan menjadi calon pemimpin negara dan bangsa, agar menghasilkan pemimpin bangsa yang cerdas, pandai dan bijaksana. Saat ini aset terpenting dari suatu organisasi adalah knowledge, terutama bagi suatu lembaga pendidikan dan penelitian. Knowledge sebagai aset penting bisa hilang dari lingkungan organisasi. Sehingga pada prinsipnya adalah kehilangan knowledge merupakan kehilangan investasi yang sudah dilakukan organisasi, karena knowledge diperoleh melalui proses pembelajaran dan pengalaman yang cukup panjang. Maka, masalah yang dihadapi setiap organisasi, pada saat ini adalah bagaimana agar organisasi mampu meningkatkan knowledge secara berkelanjutan dari SDM-nya. Berdasarkan uraian latar belakang di atas, maka rumusan masalahnya sebagai berikut : bagaimana model knowledge management system di Sekretariat Badiklat yang mencakup pemilihan infrastruktur teknologi, penerapan model SECI, portal intranet. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Data primer berasal dari wawancara tersktruktur dengan karyawan Sekretariat Badiklat. Data sekunder berasal dari dokumen-dokumen yang terdapat dalam organisasi. Prosedur perancangan pada penelitian ini menggunakan metodologi Amrit Tiwana 10 Steps Road Map. Hasil pembahasan menunjukkan bahwa metodologi yang tepat untuk digunakan dalam perancangan knowledge management system ini adalah metodologi Amrit Tiwana 10 steps Road Map. Sedangkan pada tahap perancangan menghasilkan portal knowledge management system menggunakan PHPFUSION.