Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KA-763 (Softcopi KA-760) MAK KA-420
Collection Type Karya Akhir (KA)
Title Kuantifikasi manfaat implementasi core-banking system: study kasus Rabobank Indonesia
Author Juang Prima Negara;
Publisher Jakarta : Program Studi Magister Teknologi Informasi Fasilkom UI, 2015
Subject Generic IS/IT Business Benefit Table
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KA-763 (Softcopi KA-760) MAK KA-420 Indonesia TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 42919
ABSTRAK

Kompetisi meningkatkan keunggulan Teknologi Informasi di industri perbankan sangat kuat guna menjawab kebutuhan nasabah. Hal ini menjadi dasar industri perbankan untuk mengadopsi teknologi informasi yaitu core-banking system. Implementasi core-banking system akan memudahkan dalam memenuhi berbagai kebutuhan pelanggan, memberikan fasilitas yang mereka butuhkan tepat waktu, dan pelayanan 24/7. Rabobank Indonesia sangat memahami kompetisi teknologi perbankan di Indonesia, sehingga pada tahun 2011 Rabobank Indonesia meluncurkan “Puncak Jaya” salah satu program TI dan Reengineering terbesar dari Rabobank International. Setiap investasi SI/TI yang dilakukan organisasi memerlukan pengkajian lebih lanjut untuk mengetahui manfaat apa saja yang diberikan bagi organisasi. Dalam penelitian ini dilakukan identifikasi manfaat binis dari investasi implementasi Core-Banking System di Rabobank Indonesia dengan menggunakan Generic IS/IT Business Value. Manfaat bisnis yang telah teridentifikasi dihilangkan duplikasi dengan pemodelan System Dynamics. Hasil penyederhanaan tersebut kemudian dikuantifikasi besaran manfaat ekonomisnya. Hasil penelitian ini memaparkan manfaat bisnis yang diberikan oleh implementasi core-banking system pada Rabobank Indonesia berdasarkan Generic IS/IT Business Value. Manfaat-manfaat tersebut adalah: pengurangan biaya kesalahan pengelolaan aset, meningkatkan kepercayaan dan kepuasan pelanggan, meningkatkan terbentuknya bisnis baru dengan total nilai manfaat 40 miliar rupiah. Hasil penelitian ini memperkaya penelitian persebaran manfaat yang pernah dilakukan sebelumnya. Pada penelitian ini diketahui bahwa manfaat proses transaksi adalah manfaat yang paling ingin dicapai pada industri finansial dan asuransi.