Call Number | KP-3180 |
Collection Type | Kerja Praktek (KP) |
Title | Migrasi Booking Internal Tools dalam Tim Akomodasi PT Traveloka Indonesia |
Author | Kautsar Fadlillah; |
Publisher | Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2019 |
Subject | |
Location | FASILKOM-UI; |
Nomor Panggil | ID Koleksi | Status |
---|---|---|
KP-3180 | TERSEDIA |
ABSTRAK Nama : Kautsar Fadlillah Program Studi : Ilmu Komputer Judul : Migrasi Booking Internal Tools dalam Tim Akomodasi PT Traveloka Indonesia Kerja praktik dilaksanakan di PT Traveloka Indonesia, salah satu perusahaan travel terkemuka di Asia Tenggara, pada periode 27 Mei 2019 sampai dengan 26 Agustus 2019. Posisi pekerjaan yang diterima adalah software engineer backend, namun dalam implementasinya terdapat bagian frontend yang juga perlu untuk dikerjakan. Proyek yang diberikan sebagai tugas kerja praktik adalah migrasi internal tools milik accommodation team dari legacy platform ke platform milik accommodation team, dengan tujuan agar internal tools tersebut memiliki kepemilikan yang jelas dan lebih mudah untuk dikembangkan. Terdapat dua internal tools yang harus dimigrasi, yaitu special request configuration tools dan booking center tools. Pada akhir periode magang, special request configuration tools telah berhasil dimigrasi, sedangkan booking center tools tidak selesai dengan status pengerjaan secara keseluruhan telah mencapai 90%. Terdapat beberapa aspek teknis yang dipelajari selama periode magang, seperti implementasi arsitektur microservice, penggunaan produk Amazon Web Service (AWS), serta aspek non teknis seperti kemampuan komunikasi, kepercayaan diri, dan bersosialisasi. Traveloka adalah tempat yang baik untuk menambah pengalaman dalam dunia kerja karena memiliki fasilitas kerja yang baik, jam kerja yang fleksibel, dan rekan kerja yang saling membantu. Proyek atau pekerjaan yang diberikan juga cukup menantang dan sesuai dengan kemampuan pelaksana kerja praktik. Kata Kunci: Accommodation Team; AWS; Booking; Internal Tools; Kerja Praktik; Legacy; Microservice; Platform; Publish/Subscribe