Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number Dis-0012
Collection Type Disertasi
Title Pengembangan Model Konseptual Sistem Informasi Tumbuh
Author Husni Setiawan Sastramihardja;
Publisher Bandung: Fakultas Teknologi Industri ITB, 2006
Subject
Location
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
Dis-0012 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 51604
ABSTRAK

ABSTRAK PENGEMBANGAN MODEL KONSEPTUAL SISTEM INFORMASI TUMBUH Oleh Husni Setiawan Sastramihardja NIM: 33500208 Dalam organisasi dengan kondisi emergence yang mengalami perubahan berkelanjutan, sistem informasi sebagai bagian organik dari sistem kerja didalam organisasi harus memiliki kemampuan untuk mengikuti perubahan persyaratan dari kepentingan fungsional sistem kerja dan interaksi dengan pengguna-penggunanya. Dalam kondisi demikian, pengembangan sistem informasi harus dilaksanakan sebagai sebuah aktivitas berkelanjutan dengan mendasarkan pada strategi dan model yang mendukung, sesuai dengan karakteristik persoalan dan kebutuhan pertumbuhannya. Menghadapi kenyataan tersebut maka kebutuhan akan strategi baru dalam metodologi pengembangan sistem informasi menjadi penting. Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan kerangka fikir yang dapat digunakan untuk menemukan model konseptual bagi pengembangan sistem informasi yang dapat beradaptasi dengan perubahan-perubahan dalam sistem kerja. Dalam penelitian ini, digunakan Design science In Information System Research dengan melakukan kombinasi dari pendekatan penelitian behavioral-science dan design-science untuk dapat mengidentifikasi kesenjangan pengetahuan dalam metodologi pengembangan sistem informasi untuk kondisi emergence dan mengembangkan pengetahuan tentang instrumen untuk pengembanmgan sistem informasi bagi kondisi tersebut.Hasil dari studi yang dilakukan menunjukan kelangkaan pengetahuan mengenai strategi dan model sistem informasi untuk kondisi emergence, sehingga penelitian mengenai strategi pengembangan model onseptual sistem informasi dalam kondisi emergence ini menjadi penting dan sangat bermanfaat. Dari penelitian yang dilaksanakan, diusulkan sebuah model komseptual yang representatif untuk mengakomodasikan sistem informasi tumbuh. Paradikme sistem tumbuh digunakan sebagai The Way Of Thinking yang digunakan dalam mengembangkan model konseptual bagi Sistem Informasi Tumbuh (Growing Information System Model - GiSM) dan pada penelitian yang dilaksanakan dinyatakan sebagai sebuah cara pandang dan pendekatan pengembangan model dan metode untuk pengembangan Sistem Informasi terutama untuk organisasi dengan kondisi emergence. Dari penelitian ini dihasilkan konstruktor organik sebagai elemen dasar bagi model konseptual Sistem Informasi Tumbuh dengan nama Information System Organic Constructor (ISOC). ISOC menggunakan konsep peran (role) dan satuan-kerja (task) sebagai elemen organik untuk mengakomodasikan pertumbuhan Sistem Informasi. Eksplorasi terhadap ISOC dalam rangka validasi model konseptual dilakukan di laboraturium dengan menggunakan kasus dalam pengembangan sistem Help-Desk dan sistem Pengembangan Sumber Daya Manusia. hasil validasi menunjukkan bahwa ISOC dapat digunakan dalam merepresentasikan konsep Sistem Informasi Tumbuh (SI-Tumbuh). SI-Tumbuh dengan dukungan GISM sebagai model konseptual dapat secara efektif digunakan dalam pengembangan sistem informasi dalam kondisi emergence, sedemikian hingga Sistem Informasi dapat berintegrasi dengan lingkungan kerjanya secara adaptif dan tumbuh bersama. Dengan memanfaatkan peran dan satuan - kerja sebagai konstuktor organik, model SI-Tumbuh dapat digunakan untuk merealisasikan vertical growing yaitu penumbuhan kemampuan Sistem Informasi dalam domain aplikasi semula, maupun horizontal growing dalam hal pengembangan aplikasi Sistem Informasi lain dengan melakukan pengguna-ulangan (reuse) terhadap peran dan stauan-kerja yang sudah di definisikan. Hal lain yang diperoleh dari eksplorasi adalah bahwa ISOC dapat digunakan untuk mendukung kebutuhan bongkah aplikasi (aplication granularitiy) yang seloanjutnya dapat membawa pengetahuan tentang komponen untuk aplikasi sitem informasi. Definisi formal dari konsep sistem informasi tumbuh ini dinyatakan dalam bentuk tata bahasa dengan menggunakan notasi Backus-Naur Form (BNF) dapat digunakan sebagai acuan dalam pengembangan sistem informasi. Penelitian mengenai Model Konseptual Sistem Informasi Tumbuh ini merupakan alur baru penelitian dalam metodologi pengembangan sistem informasi dan dapat dikembangkan dalam penelitian lebih lanjut dalam beberapa dimensi. Penelitian lanjutan berupa action research bagi SI-Tumbuh pada sejumlah aktivitas pengembangan sistem informasi, pengembangan dukungan perangkat lunak (tools) sehingga otomasi dalam pengembangan sistem informasi selanjutnya dapat lebih representatif, sedangkan dalam bidang aplikasi sistem informasi dan sistem kerja dapat dilakukan pengklasifikasikan yang dapat mengarah pada konsep komponen aplikasi sistem informasi dan arsitektur informasi. Kata kunci : Sistem Informasi Tumbuh, Information System Organic Constructor, Peran, satuan-Kerja, Vertical Growing, Horizontal Growing, Persyaratan Fungsional