Call Number | KA-1896 (Softcopy KA-1883) MAK KA-1529 |
Collection Type | Karya Akhir (KA) |
Title | Analisis Faktor yang Memengaruhi Niat Perilaku Usaha Mikro dalam Melindungi Data Informasi Pelanggan di Media Sosial: Studi Kasus Instagram |
Author | Belia Rida Syifa Fauzia; |
Publisher | Jakarta : Program Studi Magister Teknologi Informasi Fasilkom UI, 2025 |
Subject | Behavioral Intention |
Location | FASILKOM-UI-MTI; |
Nomor Panggil | ID Koleksi | Status |
---|---|---|
KA-1896 (Softcopy KA-1883) MAK KA-1529 | Indonesia | TERSEDIA |
Kebocoran data pelanggan pada UMKM terutama Usaha Mikro sering terjadi akibat kurangnya pemahaman akan pentingnya perlindungan data di media sosial Instagram. Hal ini dapat menimbulkan risiko kerugian baik bagi pelanggan maupun reputasi usaha itu sendiri. Sehingga masalah ini menjadi fokus dalam penelitian ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang dapat memengaruhi Usaha Mikro dalam melindungi data informasi pelanggan di media sosial Instagram. Penelitian ini mengadopsi teori Protection Motivation Theory (PMT) dan Theory of Planned Behavior (TPB) serta menambahkan variabel baru yaitu Knowledge. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif melalui kuesioner yang disusun berdasarkan setiap faktor dalam skala 1-7 serta dilengkapi dengan pertanyaan demografis. Survei ini melibatkan 427 responden yang merupakan Usaha Mikro yang menggunakan Instagram dengan kriteria rentang usia 17-45 Tahun, tidak terbatas pada jenis kelamin, pendidikan terakhir, domisili berdasarkan pulau, bidang usaha, dan berapa lama menggunakan Instagram. Pengolahan data dilakukan dengan pendekatan Partial Least Squares Structural Equation Modeling (PLS-SEM) dan dibantu dengan aplikasi Smart PLS 3. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh hasil bahwa variabel Perceived Vulnerability, Perceived Severity, dan Attitude berpengaruh positif signifikan terhadap Behavioral Intention, variabel Response Cost dan Response Efficacy berpengaruh negatif signifikan terhadap Behavioral Intention, Self efficacy dan Subjective Norms tidak berpengaruh signifikan terhadap Behavioral Intention, Knowledge tidak berpengaruh signifikan dan memiliki arah negatif terhadap Behavioral Intention. Penemuan penelitian diharapkan dapat membantu Usaha Mikro dalam memahami faktor-faktor yang memengaruhi niat perilaku mereka dalam melindungi data informasi pelanggan, serta meningkatkan kesadaran dan kesiapan mereka dalam menghadapi ancaman siber di media sosial Instagram.