Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KP-3918
Collection Type Kerja Praktek (KP)
Title Pengembangan Sistem Manajemen Dokumen di PT.Inti Utama Solusindo
Author Bimo Henokh Barata;
Publisher Depok: Fasilkom UI, 2025
Subject Backend Development
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KP-3918 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 56315
ABSTRAK

Nama : Bimo Henokh Barata Program Studi : Ilmu Komputer Judul : PENGEMBANGAN SISTEM MANAEMEN DI PT. INTI UTAMA SOLUSINDO Pembimbing : Fathia Prinastiti Sunarso, M. Kom. Kerja praktik ini dilaksanakan di PT Inti Utama Solusindo, perusahaan teknologi yang berfokus pada pengembangan aplikasi layanan kesehatan digital bernama HealthyOne. Penulis ditempatkan sebagai Backend Developer dalam tim New Product Development – Pharmalogic dan bertanggung jawab untuk mengembangkan fitur manajemen dokumen, yang memungkinkan klinik membuat dan mengelola surat berdasarkan template yang disediakan sistem, serta mengonversinya ke dalam format PDF. Pengembangan dilakukan menggunakan Django REST Framework dan framework internal Toraja berbasis Server-Driven UI. Metodologi yang digunakan adalah Scrum dengan sprint selama dua minggu, yang mencakup sprint review dan sprint planning sebagai acuan pembagian tugas. Hasil dari pekerjaan ini tidak hanya mencakup pengembangan fitur baru, tetapi juga perbaikan bug dan kontribusi terhadap peningkatan framework internal perusahaan. Pengalaman ini relevan dengan mata kuliah terkait seperti Pemrograman Web, Basis Data, dan Rekayasa Perangkat Lunak, serta memperkuat keterampilan teknis dan kolaboratif yang penting untuk dunia kerja profesional.