Sejak disadari bahwa informasi telah menjadi salah satu faktor produksi penting dan krusial bagi sebuah perusahaan yang ingin memenangkan persaingan di era global dewasa ini, manajemen perusahaan merasa perlu untuk membangun sistem informasi korporat yang handal. Bagi perusahaan moderen yang telah cukup lama membangun dan mengimplementasikan sistem informasinya, proses pengembangan sistem informasi telah menjadi sebuah aktivitas normal yang berkelanjutan, dalam arti kata manajemen terkadang tidak merasa perlu untuk menyusun sebuah dokumen formal berisi rencana pembangunan sistem informasinya secara detail. Namun bagi kebanyakan perusahaan yang baru saja berniat untuk membangun sistem informasinya, manajemen merasa perlu untuk menyusun sebuah dokumen masterplan yang berisi panduan strategis pengembangan sistem informasi korporat terkait. Melihat bahwa tidak banyak referensi yang menawarkan sebuah gambaran holistik mengenai kerangka konseptual dari sebuah masterplan sistem informasi korporat yang lengkap, maka tulisan ini bermaksud mengajukan sebuah usulan kerangka konseptual dokumen yang diberi nama Masterplan Sistem Informasi Korporat (MSIK). Adapun kerangka konseptual ini merupakan hasil perpaduan (sintesis) dari berbagai teori terkait dengan perencanaan dan pengembangan sistem informasi yang telah cukup banyak dikenal dan dikembangkan oleh para praktisi sistem informasi.