Organisasi XYZ adalah suatu organisasi Internasional yang mempunyai misi diplomatik sebagai perwakilan negara XYZ di Indonesia. Walaupun organisasi ini bukan organisasi bisnis (non-profit), pada level manajemen operasionalnya, tiap-tiap bagian saling menyediakan dan menggunakan layanan (services) yang lebih mengutamakan pada kepuasan pelanggan (internal customers) sehingga peranan Teknologi Informasi sangat diperlukan untuk memberikan pelayanan yang bertanggung jawab, cepat, terukur, transparan dan makin memuaskan. Pengembangan Aplikasi Pelayanan Elektronis berbasis Web (E-Services) merupakan usulan perbaikan dari pengembangan aplikasi pelayanan elektronis yang saat ini berjalan dengan MS Outlook Form. Ide ini pertama kali dipicu oleh permasalahan yang muncul akibat adanya migrasi ke Active Directory dan Microsoft Exchange Server 2000 dengan desain tempat penyimpanan form-form elektronis di Organizational Forms Library folder diubah menjadi terpusat, sehingga muncul permasalahan utama yakni pelanggan sering tidak dapat menggunakan aplikasi layanan elektronis. Form kadang-kadang tidak dapat dibuka ditambah, adanya kebutuhan baru yang muncul seperti tersedianya form survey kepuasan pelanggan secara otomatis, dan adanya integrasi dengan aplikasi database terkait. Kajian ini mencakup analisis dan perancangan Aplikasi E-Services yang berbasis pada metodologi object oriented dengan pendekatan phased-development dalam pembuatan sistem tentang modul permohonan layanan komputer, track status, dan mengisi form kepuasan pelanggan. Dari hasil pengembangan aplikasi E-Services ini, maka kepuasan pelanggan dapat ditingkatkan, dan dapat mengurangi data entry & phone calls.