ABSTRAK

ABSTRAK Nama : Nur Suri Hapsari Program Studi : Magister Teknologi Informasi Judul : Perencanaan Strategis SI/TI Departemen Pendidikan Nasional Departemen Pendidikan Nasional (Depdiknas) merupakan institusi pemerintah yang bertanggung jawab terhadap sistem pendidikan nasional (seperti tercantum dalam Rencana Strategis Depdiknas 2005 – 2009). Sama halnya dengan institusi pemerintah yang lain, Depdiknas juga dituntut untuk dapat meningkatkan efisiensi, efektivitas, transparansi, dan akuntabilitas dalam pelaksanaan tugasnya. Oleh karena itu, Depdiknas beberapa tahun ini telah mengimplementasikan sistem informasi (SI) / teknologi informasi (TI) yang diharapkan akan dapat memberikan beberapa nilai manfaat berikut, yaitu terotomatisasinya berbagai proses kerja serta semakin cepat dan mudahnya proses pengumpulan, pengolahan, pendayagunaan, dan transmisi/diseminasi data dan informasi. Pada kenyataannya, implementasi SI/TI di Depdiknas belum dapat memberikan nilai manfaat yang diharapkan secara optimal dan bahkan menghasilkan beberapa hal yang bersifat kontraproduktif, seperti terbangunnya beberapa aplikasi yang tidak terintegrasi sehingga menghasilkan data dan informasi yang tumpang tindih (data satuan pendidikan, peserta didik, sarana prasarana, pendidik, dan lain sebagainya) tetapi bernilai data yang berbeda, tidak terpenuhinya beberapa jenis data dan informasi yang dibutuhkan, dan lain sebagainya. Hal ini dikarenakan, SI/TI dalam pengimplementasiannya masih bersifat ad-hoc (ditujukan hanya untuk memenuhi kebutuhan masing-masing unit kerja, bukan kebutuhan yang terintegrasi dari seluruh unit kerja). Oleh karena itu, penelitian ini dilaksanakan untuk menghasilkan usulan rumusan perencanaan strategis SI/TI yang selaras dengan Rencana Strategis Depdiknas dan berdasarkan atas kebutuhan pengimplementasian SI/TI yang terintegrasi dari seluruh unit kerja Depdiknas. Sehingga, diharapkan pengimplementasian SI/TI di Depdiknas menjadi semakin efektif dan efisien, serta tidak hanya dapat membantu Depdiknas dalam memenuhi beberapa tuntutan yang telah disebutkan di atas, tetapi juga memberikan kontribusi yang besar dalam pencapaian tujuan strategis Depdiknas. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif studi kasus (case study qualitative research). Model perencanaan SI/TI yang diterapkan mengadopsi kerangka pikir dari Ward and Peppard. Selain itu, metode/teknik analisis yang digunakan di antaranya adalah metode analisis CSF, SWOT, Value Shop, PDCA, dan portofolio aplikasi (Strategic Grid) dari McFarlan. Hasil usulan perencanaan strategis SI/TI pada penelitian ini adalah merupakan integrasi dari 3 (tiga) macam strategi, yaitu strategi SI, strategi TI, dan strategi pengelolaan SI/TI. Yang menjadi strategi SI adalah 1) Mengintegrasikan berbagai aplikasi yang dibutuhkan dalam mendukung proses kerja; 2) Mengganti aplikasi vii Universitas Indonesia yang masih bersifat stand alone (legacy system) menjadi aplikasi berbasis web dan melakukan pengembangan aplikasi yang baru dengan berbasis web; 3) Melakukan pengembangan aplikasi pelaksanaan kegiatan dan aplikasi manajemen pelaksanaan kegiatan pembangunan pendidikan; 4) Melakukan pengembangan sistem pendukung pengambilan keputusan; dan 5) Mengintegrasikan website dan meletakkan titik pengaksesan aplikasi berbasis web pada satu portal website. Sementara itu, yang menjadi strategi TI di antaranya adalah 1) Menyusun prosedur pengembangan aplikasi; 2) Menyusun prosedur change management pengimplementasian produk SI/TI; 3) Menyusun prosedur pengadaan proyek SI/TI; 4) Menyusun prosedur penanganan bencana beserta keberlanjutan proses kerja; 5) Menyusun prosedur pengembangan kompetensi SDM di bidang TI; dan 6) Mengembangkan infrastruktur TI yang mengacu pada prinsip-prinsip pengembangan infrastruktur TI yang bersifat adaptif (fleksibel). Kemudian, yang menjadi strategi dari pengelolaan SI/TI di antaranya adalah 1) Menetapkan kewenangan dan mekanisme pengumpulan data pendidikan; 2) Melakukan restrukturisasi organisasi TI Depdiknas; dan 3) Membentuk komite koordinasi pengelolaan SI/TI di Depdiknas. Kata kunci: Perencanaan Strategi Sistem Informasi/Teknologi Informasi, Departemen Pendidikan Nasional xvii+168; 54 gambar; 19 tabel; 5 lampiran; Daftar acuan: 27 (1995 – 2009)