ABSTRAK
Nama : I Gusti Agung Gede Arya Kadyanan
Program Studi : Magister Ilmu Komputer
Judul : Perolehan Citra Berbasis Konten pada Aplikasi Penginderaan
Jarak jauh
Tesis ini membahas perbandingan hasil algoritma vector quantization pada
pembentukan codebook dan keyblock pada domain citra satelit. Codebook masingmasing
dibentuk dari empat VQ yang berbeda diantaranya GLA, Original_PNNA,
Modified_PNNA dan kombinasi GLA dan PNNA dengan tujuan memilih VQ yang
tepat untuk meningkatkan efektifitas kinerja sistem perolehan citra satelit berbasis
konten. Codebook dibangun dengan keyblock untuk encoding dan decoding citra.
Citra hasil encoding direpresentasikan dengan bentuk matrik satu dimensi yang
dapat disamakan dengan kumpulan kata kunci pada sistem perolehan teks.
Dengan nilai intensitas keabuan RMS_error antara 5,93 – 8,60 pada GLA, antara
6,80 – 9,07 pada Original_PNNA, sekitar 5,0 – 8,76 pada Modified_PNNA dan
7,41 – 9,59 pada kombinasi GLA dan PNNA dengan ukuran keyblock 2x2 dan
4x4. Berdasarkan grafik precission dan recall, hasil terbaik diperoleh
Modified_PNNA dengan Kosinus sebagai teknik perolehannya yang secara umum
dengan teknik ini dapat mengenali seluruh citra dalam satu class.
Kata kunci : Satelit, sistem perolehan berbasis konten, keyblock, codebook
|
|