Penelitian untuk memberikan rekomendasi umum dalam menerapkan Central Authentication Service (CAS), dari sisi klien, sebagai solusi Single Sign On (SSO) sudah dilakukan dengan studi kasus di Universitas Indonesia (UI). Klien CAS yang diimplementasikan harus dapat mengkonsumsi layanan yang diberikan oleh CAS, serta menyediakan fitur SSO dan Single Sign Out. Klien CAS yang diteliti berbasis PHP dan Pluggable Authentication Module (PAM) pada sistem operasi Linux. Hasil penelitian ini melengkapi penelitian berbeda yang membahas model implementasi infrastruktur server CAS untuk keperluan SSO dengan studi kasus implementasi di UI.
|
|