Sistem pengaturan lampu lalu lintas terdistribusi adalah sebuah sistem lampu lalu lintas yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan akan kinerja pengaturan lampu lalu lintas yang cerdas dengan pengambilan data secara real-time. Sistem ini dapat melakukan penjadwalan dan pengaturan lampu lalu lintas konvensional. Penerapan klasifikasi di dalam sistem in digunakan untuk meningkatkan tingkat akurasi dari pengenalan mobil. Proses klasifikasi diiplementasikan menggunakan tiga algoritma jaringan syaraf tiruan, yakni backpropagation, FLVQ dan FLVQ-PSO. Berdasarkan hasil uji coba, dapat ditunjukkan bahwa algoritma backpropagation memiliki performa akurasi yang lebih baik dibandingkan dua algoritma JST yang lainnya.