PT Mitra Sinergi Adhitama, sebuah perusahaan berbasis proyek konstruksi, membutuhkan alat bantu manajemen proyek untuk memantau kinerja pengerjaan proyek. Perusahaan ini mengalami masalah dalam analisis data akibat tersebarnya data di beberapa sumber dan keterbatasan sistem yang dimiliki. Masalah ini menyulitkan perolehan informasi kinerja proyek untuk aktivitas pemantauan. Alat bantu manajemen proyek berbasis business intelligence telah dikembangkan untuk menjawab permasalahan yang dihadapi. Metodologi pengembangan yang digunakan adalah Business Intelligence Roadmap oleh Moss dan Atre. Penelitian ini menghasilkan sistem business intelligence dengan alat ETL untuk integrasi data dan alat visualisasi berupa dashboard untuk penyajian informasi kinerja, sehingga dapat memudahkan analisis kinerja proyek
|
|