ABSTRAK

ABSTRAK Nama : Indah Dwijayanthi Nirmala Program Studi : Ilmu Komputer Judul : Model Tata Kelola Teknologi Informasi pada Universitas Swasta di Jakarta Meningkatnya peran Teknologi Informasi maka investasi di bidang teknologi Informasi semakin besar dan semakin kompleks dalam pengelolaannya. Oleh karena itu dibutuhkan suatu tata kelola teknologi informasi yang sesuai dengan kebutuhan organisasinya. Saat ini, Universitas di Indonesia sebagai salah satu bentuk organisasi membutuhkan suatu tata kelola teknologi informasi yang baik agar investasi teknologi informasinya dapat berjalan dengan baik. Penulisan ini membuat suatu tata kelola teknologi informasi untuk universitas dengan menggunakan gabungan model tata kelola teknologi informasi model Van Grembergen, Weil dan Ross, AS-8015 dan COBIT 5. Dalam membangun model ini dilakukan analisa dari beberapa dokumen penelitian karya akhir/tesis secara kualitatif dengan pendekatan grounded theory dalam menentukan kriteria yang tepat dan benar untuk membentuk sebuah model tata kelola teknologi informasi pada universitas, dan dilakukan validasi model ke beberapa universitas. Hasil dari kajian model tersebut nantinya adalah usulan model tata kelola teknologi informasi pada universitas swasta di jakarta. Model ini diharapkan dapat memberikan kontribusi untuk tata kelola TI pada universitas dengan menekankan aktivitas-aktivitas identifikasi tujuan, akusisi TI, identifikasi TI, estimasi biaya anggaran, dan pengelolaan SDM. Kata Kunci: Tata Kelola TI, Van Grembergen, Weill & Rose, AS-8015, COBIT 5 dan grounded theory