Pemrograman paralel semakin populer karena perkembangan kebutuhan di berbagai bidang yang membutuhkan komputasi yang lebih cepat. Pemrograman paralel dapat dilakukan dengan menggunakan sistem HPC (High Performance Computing) yang cenderung mahal. Salah satu sistem HPC yang relatif murah adalah cluster computing, namun sulit untuk dikelola. Cloud computing adalah solusi bagi pihak yang ingin menggunakan pemrograman paralel tanpa harus memiliki dan mengelola cluster sendiri. Dalam skripsi ini penulis berhasil membangun cluster menggunakan middleware yang disebut Rocks. Penggunaan Rocks memungkinkan aktivitas pembangunan cluster yaitu pemasangan, pengelolaan, dan manajemen menjadi lebih mudah. Pada penelitian ini juga diimplementasikan konsep SaaS (Software as a Service) berupa halaman web yang disebut Torqace. Torqace diharapkan dapat menjadi jembatan bagi pengguna untuk melakukan komputasi yang lebih cepat dengan HPC, dengan cara yang lebih mudah.