ABSTRAK Pelaksanaan kerja praktik change management dalam proyek implementasi SAP
dilakukan di perusahaan klien PT Accenture Indonesia, dengan masa kerja praktik
terhitung efektif selama 9 minggu. Proyek ini merupakan proyek implementasi
SAP di seluruh cabang perusahaan klien dalam ruang lingkup modul MM
(Material Management), FI (Financial Accounting), dan CO (Controlling). Secara
spesifik, pelaksana kerja praktik banyak dilibatkan dalam pekerjaan tim change
management, seperti pengerjaan SAP user ID matrix, persiapan training material,
pembuatan SAP data sheet, pengelolaan training report, pengecekan SAP handson
assessment, dan pembuatan SAP user ID letter. Dalam kerja praktik ini
terdapat banyak keterkaitan dengan materi yang didapat saat kuliah, dan menjadi
bahan pembelajaran yang sangat baik bagi pelaksana kerja praktik. Laporan ini
merupakan dokumentasi yang memaparkan pengalaman dan hal-hal yang dapat
diserap selama keterlibatan pelaksana kerja praktik dalam proyek implementasi
SAP.
|
|