ABSTRAK

ABSTRAK Nama : Arifta Ishabianto Program Studi : Magister Ilmu Komputer Judul : Penerapan Intra Routing Optimization dengan Menggunakan Algortima Zone Based Ant-Colony pada Network Mobility (NEMO) Perkembangan intenet menuntut agar Internet Protocol dapat memberikan layanan terbaik kedepannya. Saat ini sudah banyak penelitian dalam routing optimization dan masih terus berkembang. Mekanisme routing terbaik masih menjadi acuan untuk memberikan hasil optimal dalam perpindahan device dan transfer data. Algoritma Zone Based Ant Colony yang sudah pernah diterapkan dalam Mobile Ad-hoc Network (MANET) memberikan hasil yang cukup baik dan cepat dalam melakukan routing. Untuk itu dalam penelitian ini, penulis menggunakan NEMO BSP yang merupakan ekstensi dari MIPv6 dan terdaftar di dalam IETF. Dari sistem routing yang sudah ada, penulis melakukan modifikasi sehingga memiliki mekanisme routing yang menggunakan Zone Based Ant- Colony Algorithm. Mekanisme Intra routing optimization juga akan diperhatikan di sini dan diimplementasikan kedalam Topologi yang bersifat Clustering tanpa mengabaikan Location Management dan Location Transparency. Simulasi diimplementasikan menggunakan java dan menghasilkan data virtual yang akan dibandingkan dengan mekanisme routing yang sudah ada dalam NEMO BSP dan juga Prefix Delegation Based yang sudah diketahui sebagai routing yang simpel dan cepat. Kata Kunci : Routing Optimization, Intra Routing Optimization, NEMO, Ant-Colony, Clustering, Zone Based, Zone Based Ant-Colony, NEMO BSP.