ABSTRAK ABSTRAK
Nama : Mohammad Agung Nugroho
NPM : 1106088915
Program Studi : Sistem Informasi
Judul Kerja Praktik : Pengembangan User Interface Aplikasi E-money
dengan Platform Android Pada PT Midtrans
(Veritrans Indonesia)
Pelaksana sekaligus penulis melaksanakan kerja praktik di Veritrans Indonesia
dari 16 Juni sampai 25 Juli 2014 untuk memenuhi mata kuliah Kerja Praktik (KP)
yang diadakan oleh Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (Fasilkom UI).
Veritrans Indonesia adalah perusahaan yang menyediakan layanan online payment
gateway untuk pelanggan dan pelaku bisnis e-commerce di Indonesia. Selama
melakukan kerja praktik, pelaksana kerja praktik mengerjakan proyek
pengembangan aplikasi e-Money berbasis Android dengan teknologi NFC
dikhususkan untuk bagian User Interface (UI) dan User Experience (UX). Selain
itu, pelaksana kerja praktik juga membantu dalam pengembangan aplikasi VT
Store Mobile. Banyak sekali pengetahuan yang didapatkan dari perkuliahan dan
dapat pula diterapkan pada pelaksanaan kerja praktik, seperti mata kuliah
enterprise application integration, perancangan dan pemrograman web, sistem
interaksi, dasar-dasar pemrograman, rekayasa perangkat lunak, dan proyek
pengembangan sistem informasi. Meskipun ada beberapa perbedaan pengetahuan
yang didapatkan namun hal itu mempunyai prinsip dasar yang sama dalam
tujuannya. Pelaksana juga mengalami kesulitan karena belum mengambil mata
kuliah e-commerce dan sistem interaksi, namun kesulitan dapat terselesaikan
dengan baik. Pada akhirnya pelaksana kerja praktik dapat menyelesaikan aplikasi
e-Money tersebut sesuai dengan keinginan klien.
Kata kunci: Veritrans Indonesia, startup, UI, UX, Android.
|
|