ABSTRAK
PT Bank ABC Tbk sebagai salah satu bank yang bergerak di industri keuangan dituntut untuk menyesuaikan kebutuhan industri mengenai pengamanan transaksi kartu kredit. Bank Indonesia sebagai regulator mewajibkan setiap bank untuk mengimplementasikan PIN pada transaksi kartu kredit di Mesin EDC. Proses implementasi PIN memerlukan penyesuaian yang meliputi perubahan pada kartu, EDC dan back end system. Penyesuaian yang dilakukan berdampak pada proses bisnis kartu kredit hingga arsitektur teknologi yang digunakan. Pada penelitian ini digunakan framework TOGAF sebagai langkah kerja dalam memadukan proses bisnis organisasi, data dan arsitektur teknologi agar sesuai dengan standar dari EMVCo, PCI-DSS, Visa dan Mastercard. Hasil penelitian ini berupa solusi penyesuaian data, fitur serta alur pengembangan aplikasi yang dapat dijadukan acuan untuk perancangan standar arsitektur untuk implementasi PIN pada Transaksi Kartu Kredit.
|