ABSTRAK
br.>

ABSTRAK Laporan ini berisi tentang hasil kerja praktik yang dilaksanakan pada tanggal 13 Juni 2016 sampai 19 Agustus 2016 di PT. Kudo Teknologi Indonesia. Penulis ditetapkan sebagai Data Engineer pada PT. Kudo Teknologi Indonesia. Pekerjaan yang didapatkan oleh penulis adalah perancangan implementasi dengan pendekatan content-based untuk fitur rekomendasi produk pada PT. Kudo Teknologi indonesia. Pada saat menjalani pekerjaan tersebut, penulis mendapat tugas untuk mencari rekomendasi barang yang mirip dan komplemen dengan barang yang ditargetkan. Beberapa teknologi penulis gunakan untuk melaksanakan pekerjaan tersebut. Pada laporan ini terdapat analisis perbedaan kerangka acuan kerja praktik dengan pelaksanaan kerja praktik. Kerja praktik yang penulis lakukan mempunyai relevansi terhadap mata kuliah yang diajarkan di Fakultas Ilmu Komputer. Kata kunci: data engineer, recommendation engine, information retrieval, contentbased recommendation engine, kerja praktik