ABSTRAK Nama : Daniya Rachmadiani Program Studi : Ilmu Komputer Judul : Pertimbangan Budaya Dalam Perancangan Desain Tampilan Situs E-Commerce Cross-cultural design untuk tampilan tatap muka sudah sering dilakukan. Namun, bagaimana untuk tampilan desain tampilan tatap muka antar suku bangsa yang berbeda? Salah satu media yang tepat dan sangat diuntungkan dengan isu ini adalah e-Commerce. E-Commerce yang menerapkan isu desain tatap muka antar budaya akan mampu untuk lebih menarik perhatian masyarakat luas terutama masyarakat daerah yang belum tersentuh oleh e-Commerce. Penelitian ini bertujuan mengetahui sejauh mana budaya mampu mempengaruhi proses perancangan tampilan tatap muka sebuah situs e-Commerce. Pengukuran cultural dimension pada suku bangsa di Indonesia dilaksanakan, dilakukan pula open ended questionnaire untuk menggali lebih dalam mengenai preferensi masing-masing suku bangsa. Hasil dari kedua survei tersebut kemudian digunakan sebagai panduan membangun sebuah prototipe situs e-Commerce yang setelah itu diuji melalui usability testing. Berdasarkan survei, prototipe dan hasil usability testing tersebut ditarik sebuah kesimpulan mengenai pengaruh budaya suku bangsa dalam proses perancangan desain tatap muka situs e-Commerce. Kata Kunci: e-Commerce, budaya, user interface design