ABSTRAKbr.> ABSTRAK
Kerja praktik merupakan salah satu mata kuliah wajib bagi mahasiswa S1 Fasilkom UI yang bertujuan memperoleh pengalaman kerja di bidang Teknologi Informasi, baik di bidang komersial maupun riset dan juga sebagai sarana untuk mengimplementasikan ilmu yang sudah didapat pada masa perkuliahan. Penulis melaksanakan kerja praktik di Fasilkom UI dimulai dari 8 Juni 2017 sampai 25 Agustus 2017. Peran penulis selama masa kerja praktik adalah sebagai Android Developer yang membuat aplikasi mobile berbasiskan Android dengan nama MyUI. MyUI merupakan aplikasi yang bertujuan untuk mempermudah proses perkuliahan mahasiswa UI, namun saat ini pengembangannya hanya terbatas sampai mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer. Selama masa kerja praktik penulis menerapkan konsep pair programming, pair selalu berganti setiap harinya. Penulis dan pair akan mengambil task yang harus dikerjakan bersama, kebanyakan task yang sering penulis kerjakan berkaitan dengan fitur kalender akademis. Fitur ini menampilkan daftar kegiatan akademis, seperti jadwal UTS, UAS dan masa pembayaran, lalu pengguna dapat menandakan kegiatan tersebut pada kalender yang terdapat pada perangkat mobile pengguna. Selama masa kerja praktik penulis mendapatkan banyak pembelajaran dari segi teknologi yang digunakan maupun proses masa software development itu sendiri seperti saat diskusi mengenai fitur apa saja yang akan diimplementasikan, tampilan aplikasi, validasi ide langsung kepada pengguna, proses peluncuran aplikasi tersebut ke publik serta mempersiapkan media promosi yang akan digunakan.
Kata kunci: kerja praktik, Android Developer, Software Development, Pair Programming, MyUI
|
|