ABSTRAK
Nama : Machmud Roby Alhamidi Program Studi : Magister Ilmu Komputer Judul : Penggabungan Seleksi Ciri yang Terdisitribusi Homogen dengan Partisi 2 Dimensi
Data besar tidak hanya dilihat dari jumlah sampelnya tetapi juga dapat dilihat dari berapa banyakciriyangtersimpandisetiapsampeltersebut. Seleksiciriyangpalingrepresentatif adalah tugas penting pada data besar untuk mengurangi dimensi. Metode seleksi ciri dapat menjadi solusi untuk mengatasi masalah ini. Pada penelitian ini diterapkan metode penggabungan seleksi ciri yang terdistribusi secara homogen dengan partisi 2-dimensi untuk memperbaiki algoritme klasifikasi. Dari hasil eksperimen yang telah dilakukan dapat ditarik kesimpulan metode yang dirancang mampu memperbaiki kinerja metode klasifikasi untuk setiap dataset yang digunakan. Metode yang diusulkan menggunakan partisi 2-dimensi yang dapat mempercepat proses latih sekaligus memperbaiki kinerja akurasi. Metode yang diusulkan dapat memperbaiki metode sebelumnya rata-rata 2% untuk dibeberapa dataset dan mempercepat proses hampir 2 kalinya. Kata Kunci: Data Besar, Seleksi Ciri, Distribusi Homogen, 2-Dimensi, Penggabungan Seleksi Ciri
|
|