ABSTRAK
Nama : Tinna Fauziah Azhar
Program Studi : Ilmu Komputer
Judul : Evaluasi Rancangan Instruksional dan Antarmuka Massive Open Online Learning (MOOC): FutureLearn pada Short Course dan Kelas Tidak Berbayar
Pembimbing : Dr. Dra. Kasiyah, M.Sc. & Harry Budi Santoso, S.Kom., M.Kom., Ph.D.
MOOC merupakan mekanisme pembelajaran daring yang diikuti pelajar dalam jumlah besar dan tersebar di penjuru dunia. Penelitian ini berfokus pada salah satu MOOC platform, yaitu FutureLearn. FutureLearn mengklaim bahwa pembelajaran yang disediakan dalam kelas sudah efektif. Sejauh mana kelas pada FutureLearn efektif dijalankan perlu dianalisis dalam aspek desain instruksional, antarmuka, dan usability. Pengumpulan data dilakukan dengan pendekatan metode campuran, yaitu gabungan dari pendekatan secara kualitatif dan kuantitatif. Hasil analisis desain instruksional, antarmuka, usability serta survei kebutuhan pengguna digunakan sebagai acuan untuk perancangan rekomendasi perbaikan desain FutureLearn dengan metode user-centered design. Hasil penelitian menunjukkan beberapa aspek perlu penyempurnaan, antara lain, forum diskusi, desain pencarian kelas berdasarkan kategori, dan dialog setiap memasuki kelas. Diusulkan komponen baru untuk mendukung aktivitas pembelajaran seperti course info dan instant messaging untuk meningkatkan interaksi antara pelajar dengan pengajar. Rekomendasi perbaikan desain FutureLearn membantu pelajar dalam mengikuti aktivitas pembelajaran. Perbaikan mempertimbangkan karakteristik pengguna yang direrfleksikan melalui persona.
Kata kunci:
MOOC, FutureLearn, desain instruksional, desain antarmuka, evaluasi usability, rekomendasi perbaikan desain
|
|