ABSTRAK

Sistem manajemen pengetahuan adalah suatu sistem yang dibangun untuk memanfaatkan sumber daya pengetahuan yang ada di Kementerian Perindustrian. Sistem dibangun sejak tahun 2017, dengan jumlah pengguna sebanyak 32 orang pegawai sementara jumlah pegawai eselon II dan III adalah 288 pegawai. Sejauh ini juga belum diketahui faktor-faktor yang mempengaruhi penggunaan KMS di Kementerian Perindustrian sehingga penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktorfaktor tersebut. Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kesuksesan, dilakukan systematic literature review. Metodologi penelitian yang digunakan pada penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Data dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner pada 130 responden di bawah Pusat Pengembangan Pendidikan Kejuruan dan Vokasi Industri Kementerian Perindustrian RI. Penelitian ini menghasilkan 7 faktor yang mempengaruhi kesuksesan implementasi KMS, yaitu Persepsi Kemudahan Penggunaan, Inovasi dan Kreativitas, IT, Budaya Organisasi, Kepemimpinan, Edukasi dan Pelatihan, serta Budget. Kepemimpinan memiliki pengaruh paling besar untuk menumbuhkan keyakinan pegawai dalam menggunakan aplikasi.