ABSTRAK

ABSTRAK Nama : Andes Suciani Program Studi : Magister Teknologi Informasi Judul :Analisis Faktor-Faktor yang Memengaruhi Masalah Privasi Pengguna C2C E-Commerce di Indonesia pada Niat untuk Pengungkapan Informasi pada Ulasan Pembelian Produk Prof. Dr. Achmad Nizar Hidayanto S.Kom., M.Kom Muhammad Rifki Shihab, B.B.A., M.Sc. Pembimbing Ulasan pembelian produk yang diberikan oleh konsumen dapat membantu penjual di C2C e-commerce untuk mendapatkan kepercayaan pembelian, namun berdampak pada pengungkapan informasi belanjaan pengguna yang dapat mengganggu privasi Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang dapat memengaruhi privacy concern saat memberikan ulasan produk. Selain itu juga mempelajari pengaruh privacy concern serta perceivied benefits terhadap niat pengungkapan informasi pada ulasan pembelian produk di C2C e-commerce Indonesia Dengan menggunakan metode olah data kuantitatif, kuesioner dibagikan kepada sampel dengan populasi pengguna yang pernah bertransaksi minimal satu kali pada salah satu C2C e-commerce di Indonesia, yaitu Shopee, Bukalapak, atau Tokopedia. Sebanyak 237 responden yang valid kemudian dilakukan analisis menggunakan pendekatan PLS- SEM. Analisis data dilakukan menggunakan metode bootstrapping pada SmartPLS 3. Hasil dari penelitian ini menemukan faktor-faktor yang secara kuat secara signifikan memengaruhi masalah privasi yaitu persepsi keparahan dan persepsi kerentanan terhadap risiko kehilangan privasi. Selain itu penelitian ini juga menemukan bahwa pengaruh persepsi keuntungan ketika memberikan ulasan produk memiliki hubungan yang lebih kuat dan signifikan dibanding dengan masalah privasi. Kata kunci: Privacy, Privacy Concern, C2C E-commerce, Ulasan Pembelian Produk