ABSTRAK
Nama : Azhar Difa Arnanda
NPM : 1706039540
Program Studi : Ilmu Komputer
Judul Kerja Praktik : Pengembangan Supply Chain Management Menggunakan
Pendekatan Software Product Line Engineering Pada Perusahaan Rintisan Manuflex
Pencarian kerja praktik penulis lakukan semenjak awal semester enam. Penulis
mendaftarkan diri pada lamaran yang sesuai dengan kemampuan penulis di berbagai
website pencarian kerja. Alhasil penulis mendapat kesempatan untuk melaksanakan
kerja praktik selama delapan minggu sebagai Software Engineer di perusahaan rintisan
bernama Manuflex. Manuflex merupakan perusahaan rintisan yang bergerak di bidang
teknologi informasi. Lebih rincinya adalah perusahaan pengembang Software Product
Line untuk manajemen rantai persediaan. Tugas penulis selama melaksanakan kerja
praktik antara lain adalah merancang fitur, mendesain tampilan, membuat Application
Program Interface, dan membuat program tampilan. Proses pengembangan tidak jauh
berbeda dari proses pengembangan proyek lain yang pernah penulis lakukan. Hasil
pekerjaan penulis selama melaksanakan kerja praktik merupakan prototipe website
manajemen rantai persediaan. Prototipe ini akan digunakan oleh salah satu klien
Manuflex asal jepang. Banyak ilmu pemrograman baru yang penulis dapatkan selama
melaksanakan kerja praktik. Salah duanya adalah paradigma pemrograman berbasis
delta dan bahasa pemrograman ABS. Dengan kedua ilmu baru tersebut, penulis semakin
yakin untuk menekuni karir sebagai Software Engineer.
Kata kunci: kerja praktik, Abstract Behavioral Specification, Software Product Line
|
|