ABSTRAK
Nama : Adi Sukma Wibawa
Program Studi : Magister Teknologi Informasi
Judul : Peningkatan Kualitas Proses Requirement Engineering pada
Pengembangan Perangkat Lunak dengan Metode Agile:
Studi Kasus Perusahaan Rintisan Telemedicine PT XYZ
Pembimbing : Prof. Dr. Ir. Eko Kuswardono Budiardjo, M.Sc
Kodrat Mahatma, S.T., M.Kom.
PT XYZ adalah sebuah perusahaan rintisan (startup) dalam bidang telemedicine. Salah
satu produk PT XYZ adalah layanan e-commerce yang menjual produk farmasi dan
non-farmasi. PT XYZ mengadopsi Scrum karena ingin menyediakan produk dan
layanan dengan kualitas yang baik dan tepat waktu kepada pengguna. Namun demikian,
walaupun telah mengadopsi Scrum, masih ada masalah-masalah dalam pengembangan
perangkat lunak, salah satunya adalah keterlambatan rilis produk. Untuk memahami
masalah yang terjadi, peneliti melakukan analisis dengan melakukan wawancara
terhadap internal expert di PT XYZ yaitu pimpinan departemen, product manager, dan
perwakilan pengembang perangkat lunak (developer). Berdasarkan hasil wawancara
peneliti menemukan masalah dalam menentukan skala prioritas pekerjaan dan masalah
dalam manajemen perubahan requirement (requirement management). Kedua masalah
tersebut adalah bagian dari proses requirement engineering. Masalah tersebut
mengakibatkan developer tidak berhasil menyelesaikan seluruh story point pada setiap
Sprint. Berdasarkan proses requirement engineering saat ini, terjadi ketidakefisienan
dalam produktivitas developer. Sembilan dari 18 developer (50%) di PT XYZ memiliki
productivity index < 1 yang berarti tidak dapat menyelesaikan sejumlah story point pada
setiap Sprint yang telah direncanakan. Peneliti mengunakan kerangka kerja CMMI-Dev
1.3 untuk meningkatkan kualitas proses requirement engineering di PT XYZ. CMMIDev 1.3 representasi continuous dipilih untuk membantu perusahaan melakukan
perbaikan dengan mencapai capability level pada proses yang dipilih yakni
Requirement Development (RD) dan Requirement Management (REQM) karena sesuai
dengan permasalahan yang dihadapi perusahaan. Hasil dari penelitian ini adalah usulan
perbaikan proses requirement engineering menggunakan metode Ojective Key Result
(OKR) dan Action Priority Matrix (APM). Dengan menerapkan saran perbaikan, peneliti
mengharapkan permasalahan di PT XYZ terkait dengan penentuan skala prioritas
pekerjaan dan manajemen perubahan dapat diatasi di masa depan.
|