Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi menyebabkan berkembangnya dunia pendidikan, sehingga muncul keinginan melakukan perubahan model pembelajaran terhadap mahasiswa dalam pencapaian tujuan pendidikan. Model pembelajaran yang menggunakan media sperti apa yang sesuai di universitas di Indonesia. Riset ini tentang Implementasi Model CAL terhadap mahasiswa di universitas di Indonesia. Untuk mengetahui kemungkinan pengimplementasiannya, berikut faktor atau alasan yang mendukung untuk implementasi tersebut. Metodologi yang digunakan adalah metodologi survey. Pengambilan data dilakukan dengan kuesioner yang disusun secara formal. Responden adalah mahasiswa pada salah satu universitas di Indonesia. Keterbatasan waktu penelitian dan belum dikenalnya cara pembelajaran ini menyebabkan respon terhadap penelitian ini relatif rendah. Tetapi penulis yakin hasil dari penelitian ini dapat menjadi indikator untuk melakukan merencanakan suatu pembelajran. Riset selanjutnya dengan skala yang lebih besar dapat di perbandingkan dengan penelitian ini.