ABSTRAK Nama : Erika Meliawati Program Studi : Sistem Informasi Judul Skripsi : Pengembangan Solusi Desain Antarmuka Learning Management System Berdasarkan Kesiapan Guru Sekolah Menengah Atas Pembimbing : Harry Budi Santoso, S.Kom., M.Kom., Ph.D Terdapat cukup banyak hal yang memengaruhi kesuksesan implementasi e-Learning. Salah satu faktor yang memiliki peran besar adalah kesiapan guru dalam menggunakan teknologi digital untuk pembelajaran. Kesiapan ini masih perlu dievaluasi karena banyaknya tantangan yang ditemukan pada implementasinya. Berdasarkan latar belakang tersebut, penelitian ini mengevaluasi kondisi kesiapan guru dan bagaimana penerapan e-Learning saat ini untuk menemukan solusi yang sesuai. Proses pengembangan solusi desain dilakukan dengan metode User-Centered Design (UCD). Desain solusi yang diusulkan adalah rekomendasi desain alternatif dari Learning Management System (LMS). Pengembangan dilakukan berdasarkan kebutuhan yang didapatkan dari survei daring dan wawancara. Evaluasi kemudian dilakukan dengan usability testing, kuesioner System Usability Scale (SUS), dan wawancara. Dari hasil penelitian ini didapatkan bahwa nilai rata-rata kesiapan guru untuk menggunakan teknologi digital dari berbagai faktor memiliki nilai empat dari skala lima poin. Selain itu, pengguna juga memiliki respon yang positif terhadap solusi desain yang diusulkan yang dapat dilihat dari skor SUS dan pendapat positif yang diberikan. Kata kunci: Desain antarmuka, e-Learning, Guru, Learning Management Syste