ABSTRAK

Nama : Dinda Adriani Siregar Program Studi : Ilmu Komputer Judul : Optimalisasi Efisiensi dengan Teknologi RPA Melalui Program Internship sebagai RPA Developer Intern di PT Bank BTPN Tbk Pembimbing : Ichlasul Affan, S.Kom., M.Kom. Selama sepuluh minggu menjalankan program kerja praktik di PT. Bank BTPN Tbk., pelaksana bekerja sebagai pengembang Robotic Process Automation (RPA) dan terlibat dalam pengembangan robot RPA sedari awal hingga akhir. Sehari-harinya, pelaksana bertugas untuk melakukan pengembangan robot menggunakan teknologi pengembangan RPA seperti Kofax RPA dengan IDE-nya, yaitu Kofax Design Studio, dan SQL Server. Tim RPA BTPN menggunakan metodologi waterfall yang meliputi beberapa tahap, yaitu requirement gathering, pengembangan robot, SIT, UAT, deployment robot ke lingkungan produksi, dan PVT. Terdapat beberapa mata kuliah Fasilkom UI yang telah pelaksana ambil dan ilmunya relevan dengan kerja praktik yang pelaksana jalani, yaitu mata kuliah Pemrograman Berbasis Platform, Rekayasa Perangkat Lunak, dan Basis Data. Kata kunci: Robotic Process Automation, Kerja Praktik, Kofax RPA, Waterfall