Biaya pemeliharaan yang besar dan masalah lisensi menyebabkan banyak prusahaan di Indonesia beralih dari sistem berbasis Microsoft ke sistem open source seperti Linux. Termasuk di antaranya PT. Tempo Inti Media, Tbk. Pada saat ini PT Tempo Inti Media, Tbk sedang melakukan migrasi pada semua sistemnya dari sistem yang berbasiskan Microsoft ke sistem yang berbasiskan Linux. Rencana migrasi ini menyebabkan situs-situs berita online mengalami perubahan termasuk search engine di dalamnya. Perusahaan hendak mengganti search engine yang awalnya menggunakan Microsoft Index Server dengan suatu program berbasis Linux yang bernama ht://dig. Untuk mendapatkan search engine yang dapat bekerja secara optimal, ht://dig tidak dapat langsung digunakan. Ht://dig perlu diadaptasikan dan disesuaikan dengan lingkungan dan kebutuhan perusahaan. Karena itu penulis sebagai pelaksana Kerja Praktek diminta mengadaptasikan ht://dig pada sistem perusahaan dan kemudian melakukan analisa performance terhadap search engine yang baru dan membandingkan dengan performance search engine yang lama. Untuk itu, penulis menganalisa hal-hal yang menjadi requirement search engine baru, membuat file-file konfigurasi serta file-file robots untuk membatasi pengindeksan. Penulis juga membuat adavanced seach untuk membantu pencarian secara lebih spesifik, script untuk pemilihan file-file yang akan diindeks, serta melakukan penjadwalan pengindeksan secara kontinu unutk mendapatkan indeks yang up to date. untuk melakukan analisa performance, penulis melakukan eksperimen pada seach engine lama maupun search engine baru, kemudian membandingkan waktu pencarian dan hits kedua seach engine tersebut. Setelah diadaptasikan, ht://Dig sebagai local search yang baru ternyata dapat memenuhi requirement yang diinginkan perusahaan, serta memberikan performance yang lebih baik jika dibandingkan dengan search engine yang lama. Pelaksanaan Kerja Praktek ini juga memberikan pengalaman dan pengetahuan baru bagi penulis. Dengan demikian, tujuan Kerja Praktek ini tercapai.