PT. Sentra Solusi Integrasi adalah perusahaan yang memberikan layanan berupa system integrator, software development, web design & corporate portal, information security services, dan executive training di bidang teknologi informasi. Salah satu klien PT. Sentra Solusi Integrasi yaitu PT. Wahana Datarindo Sempurna memerlukan suatu perangkat lunak untuk membantu dan mengotomatiskan fungsi administrasi inventori, penjualan dan service. Proses bisnis yang berjalan selama ini dilakukan secara manual dan pencatatan hanya menggunakan kertas atau file excel. Hal ini menimbulkan banyak permasalahan. Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut, penulis selaku pelaksana kerja praktek bertugas untuk mengembangkan suatu sistem meliputi tahap analisa, desain, dan implementasi sistem. Sistem yang akan dikembangkan dinamakan WADAS Invention System. Metodologi pengembangan sistem menggunakan metodologi standar yang biasa digunakan oleh PT. Sentra Solusi Integrasi. Secara keseluruhan sistem terdiri dari tiga modul yaitu modul inventori, modul penjualan, dan modul service. Tujuan akhir yang diharapkan adalah dapat membuat operasional bisnis PT. Wahana Datarindo Sempurna dapat berjalan dengan lebih akurat, efektif dan efisien, terutama dalam sistem inventori, penjualan, dan service yang pada akhirnya dapat memberikan kepuasan kepada customer. Tujuan lainnya agar penulis memperoleh pengalaman kerja pada perusahaan IT dan mengenal bagaimana dunia kerja yang sesungguhnya. Laporan ini menjelaskan mengenai project charter yang merupakan hasil wawancara dengan user, tahap-tahap analisa, perancangan, dan pengembangan sistem yang dilakukan penulis. Implementasi dilakukan menggunakan Visual Basic 6.0 dan SQL Server 2000 Personal Edition.