ABSTRAK

Universitas Indonesia Esa Unggul merupakan salah satu lembaga pendidikan yang berdiri sejak tahun 90-an, dengan dibukanya program pendidikan manajemen. Keadaan sistem informasinya sedikit banyak perlu dibenahi agar dapat diimplementasikan dalam bentuk proyek-proyek terpadu guna membenahi keadaan infrastrukturnya seperti: Pengembangan lab, pengembangan struktur jaringan, dan pengembangan human resource sperti user management serta pengembangan aplikasi-aplikasi bisnis maupun aplikasi-aplikasi perkantoran dalam rangka automasi fungsi-fungsi bisnisnya. Terdapat kecenderungan dari para staf penyelenggara pendidikan untuk melibatkan mahasiswa untuk membentuk suasana IT-minded dalam pengembangan sistem informasi. Pada dasarnya entitas-entitas yang berada di lingkungan universitas sudah merasa cukup dengan perolehan informasi yang dihasilkan dari sistem informasi organisasi, terutama untuk kegiatan pelayanan terhadap mahasiswa. Namun terdapat kekurangan-kekurangan yang boleh dikatakan belum tereksplorasi, yang menyebabkan masih adanya kesimpangsiuran dalam implementasinya di lapangan. Hal itu berkaitan erat dengan pembelajaran terhadap penggunaan sistem informasi tersebut oleh para karyawan atau pengguna sistem informasi organisasi. Sehingga dirasakan perlu adanya penelitian dalam perencanaan strategis sistem informasi organisasi yang dapat digunakan sebagai acuan untuk implementasinya dalam bentuk proyek-proyek yang terarah dan terpadu, agar dapat dilaksanakan secara efektif dan efisien. Eksplorasi tersebut bisa dikaitkan dengan pengadaan proyek-proyek terpadu dan sifatnya yang jangka panjang, seiring dengan perkembangan organisasi masa datang, maka penelitian ini akan lebih terlingkup pada perencanaan strategis sistem informasi di universitas yang bersangkutan. Yang mana akan dilakukan pemilihan strategi berdasarkan analisa keadaan internal maupun eksternal organisasi, yang kemudian strategi tersebut diimplementasikan dalam bentuk solusi IS/IT yang akan diterapkan dalam proses yang berkesinambungan dalam kurun waktu jangka panjang.