Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number T-0820 (Softcopy T-0475)
Collection Type Tesis
Title Perencanaan strategis sistem informasi : studi kasus deputi bidang pembiayaan kementrian negara perumahan rakyat Republik Indonesia
Author Novi Arifianto;
Publisher Jakarta: Pascasarjana MTI UI, 2009
Subject Strategic planning; Information systems; Information technology--Case studies.
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
T-0820 (Softcopy T-0475) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 28007
ABSTRAK Perencanaan Strategis Sistem Informasi merupakan proses identifikasi kebutuhan sistem informasi berbasis komputer yang digunakan sebagai strategi untuk mendapatkan keunggulan kompetitif. PSSI juga ditujukan untuk mencapai keselarasan antara strategi teknologi informasi dengan strategi bisnis perusahaan ataupun lembaga pemerintahan. Perencanaan strategis kini menjadi fokus untuk diimplementasikan organisasi karena berbagai kegagalan investasi teknologi informasi yang disebabkan oleh tidak adanya perencanaan. Seiring dengan perencanaan strategi sistem informasi dalam lembaga pemerintahan, yang mencakup integrasi visi, misi, dan strategi antara prosedur dan sistem informasi akan dapat menjawab kebutuhan data dan informasi untuk mendukung proses pengambilan keputusan pada semua tingkatan organisasi. Sistem informasi Kementerian Negara Perumahan Rakyat perlu dimaksimalkan agar dapat diimplikasikan dalam bentuk yang lebih terpadu, dan prasarana infrastruktur yang perlu ditingkatkan seperti pengembangan struktur jaringan, peningkatan kapasitas server, pengembangan sumber daya manusia serta pengembangan aplikasi sistem pada deputi bidang pembiayaan dalam rangka mengkomputerisasi fungsi-fungsi pelayanan dalam pembiayaan. Penggunaan sistem informasi yang sesuai dengan kebutuhan organisasi diharapkan dapat meningkatkan efisiensi, efektivitas, dan derajat profesionalisme penyelenggaraan tugas dan fungsi yang secara keseluruhan. Penelitian ini menggunakan metodologi penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Pengambilan data primer dilakukan dengan menggunakan metode wawancara dan pengambuan data sekunder dilakukan dengan mengambil dokumen organisasi yang berhubungan dengan penelitian. Ada beberapa metode yang digunakan dalam penulisan penelitian ini yaitu metode analisa PEST, Critical Succes Factor, analisa SWOT, dan McFarlan’s Strategic Grid. Penelitian ini menghasilkan strategi IS/IT yang terdiri dari strategi IS, strategi IT dan strategi manajemen IS/IT. Hasil ini dapat digunakan oleh lembaga pemerintah sebagai pedoman dalam mengembangkan sistem informasi dan teknologi informasi. Kata Kunci: Deputi Pembiayaan Kementerian Negara Perumahan Rakyat, Perencanaan Strategis Sistem Informasi x + 97 halaman; 16 gambar; 21 tabel; 11 lampiran