Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number SK-1611 (Softcopy SK-1093)
Collection Type Skripsi
Title Investigasi pengaruh sikap terhadap niat wisata untuk memesan jasa open trip pada situs C2C Marketplace open trip
Author Adinda Nadinta Juliana;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2018
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
SK-1611 (Softcopy SK-1093) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 46132
ABSTRAK Nama : Adinda Nadinta Juliana Program Studi : Ilmu Komputer Judul : Investigasi Pengaruh Sikap terhadap Niat Wisatawan untuk Memesan Jasa Open Trip pada Situs C2C Marketplace Open Trip Situs marketplace sudah banyak digunakan oleh penjual maupun pembeli untuk melakukan transaksi terhadap sebuah produk ataupun jasa. Penggunaan situs marketplace juga sudah merambah ke dalam sektor pariwisata di Indonesia, khususnya dalam pemesanan jasa open trip. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor yang memengaruhi niat wisatawan untuk memesan jasa open trip melalui situs marketplace open trip. Faktor-faktor pada penelitian ini diambil dari teori Technology Acceptance Model (TAM) dan beberapa penelitian sebelumnya yang terkait dengan electronic tourism (E-tourism). Pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan kuesioner yang disebar secara online. Penelitian ini berhasil mengumpulkan 102 responden dan 58 diantaranya merupakan wisatawan yang pernah memesan melalui situs marketplace open trip. Data yang terkumpul selanjutnya dianalisis menggunakan metode Partial Least Square (PLS) yang dibantu dengan aplikasi SmartPLS 3.0. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa niat wisatawan untuk memesan jasa open trip melalui situs marketplace open trip secara langsung dipengaruhi oleh attitude toward merchant dan secara tidak langsung dipengaruhi oleh merchant familiarity melalui perantara attitude toward merchant. Selain itu, penelitian ini menunjukkan adanya keterhubungan yang signifikan antara faktor source credibility dengan attitude toward E-WOM, serta faktor fulfillment dan system availability dengan attitude toward channel. Kata Kunci: Intention, situs marketplace, open trip, attitude