Call Number | T-1250 (Softcopy T-958) Mak-T-55 |
Collection Type | Tesis |
Title | Pengenalan Komponen Imbuhan dan Kata Dasar pada Isyarat Kata Berimbuhan SIBI (Sistem Isyarat Bahasa Indonesia) Menggunakan Gerakan Bibir |
Author | Keumala Anggraini; |
Publisher | Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2020 |
Subject | |
Location | FASILKOM-UI; |
Nomor Panggil | ID Koleksi | Status |
---|---|---|
T-1250 (Softcopy T-958) Mak-T-55 | TERSEDIA |
ABSTRAK Nama : Keumala Anggraini Program Studi : Ilmu Komputer Judul : Pengenalan Komponen Imbuhan dan Kata Dasar pada Isyarat Kata Berimbuhan SIBI (Sistem Isyarat Bahasa Indonesia) Menggunakan Gerakan Bibir Bahasa isyarat merupakan suatu alat komunikasi berguna untuk seseorang yang mengalami kendala pendengaran. Salah satu bahasa isyarat di Indonesia dikenal dengan SIBI (Sistem Isyarat Bahasa Indonesia) yang merupakan bahasa isyarat formal yang menggunakan tata bahasa Indonesia dalam pembentukan isyarat kata berimbuhan. SIBI mempunyai dua komponen gerakan, yaitu komponen gerakan pemberi makna dan komponen gerakan penunjang. Komponen gerakan pemberi makna adalah gerakan tangan yang memeragakan suatu kata. Komponen penunjang adalah gerakan bibir yang melafalkan kata dari isyarat dan mimik wajah sebagai pengganti intonasi. Penelitian ini berupaya untuk membantu dalam meningkatkan akurasi dari penelitian sebelumnya yang menggunakan gerakan tangan untuk pengenalan kata berimbuhan pada SIBI. Penelitian ini menggunakan gerakan bibir untuk pengenalan kata berimbuhan pada SIBI. Dalam penelitian ini ditemukan bahwa data gerakan bibir yang digunakan terdapat kesamaan pola satu sama lainnya dan pelabelan yang menggunakan gerakan tangan kurang tepat sehingga diperoleh hasil akurasi pengenalan lebih rendah dari penelitian sebelumnya. Oleh karena itu, penelitian ini mengusulkan untuk dilakukan pengelompokan data dengan kemiripan yang sama. Hasil akurasi pengenalan meningkat setelah dilakukan pengelompokan data. Akurasi pengenalan untuk awalan sebesar 73,94%, kata dasar sebesar 83,98%, dan akhiran sebesar 82,10%. Kata Kunci: Bahasa Isyarat, Kata Berimbuhan, SIBI, Gerakan Bibir, Pengelompokan Data.