Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number SK-1784 (Softcopy SK-1266) Source code SK-711
Collection Type Skripsi
Title Pengembangan dashboard sebagai pemandu proses pengembangan perangkat lunak berbasis SCRUM
Author Winston Chandra;
Publisher Depok: Fasilkom UI, 2020
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
SK-1784 (Softcopy SK-1266) Source code SK-711 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 48246
vi Universitas Indonesia ABSTRAK Nama : Winston Chandra Program Studi : Ilmu Komputer Judul : Pengembangan Dashboard sebagai Pemandu Proses Pengembangan Perangkat Lunak Berbasis Scrum Pada masa kini, kebutuhan masyarakat semakin bertambah dan beragam. Dengan kemajuan teknologi, seluruh kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi dengan menggunakan aplikasi berbasis web atau mobile. Aplikasi yang dihasilkan merupakan hasil dari tahapan-tahapan pada pengembangan perangkat lunak yang menggunakan berbagai kerangka kerja. Salah satu kerangka kerja yang dapat digunakan adalah scrum. Di dalam menggunakan scrum, kinerja pengembang perangkat lunak harus dipantau menggunakan beberapa metrics agar proses pengembangan perangkat lunak dapat berjalan dengan baik dan menghasilkan produk yang bagus. Pada penelitian ini, akan dibahas mengenai metrics yang dapat digunakan untuk memantau kinerja pengembang perangkat lunak, eksperimen yang dilakukan pada pembuatan metrics, aplikasi yang berisi metrics untuk digunakan sebagai pemantau kinerja pengembang perangkat lunak berbasis scrum, evaluasi aplikasi yang sudah dibuat, dan kesimpulan dari penelitian yang sudah dilakukan. Kata kunci: scrum, metrics.