Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number SK-1827 (Softcopy SK-1309)
Collection Type Skripsi
Title Analisis Faktor yang Memengaruhi Penggunaan Portal Online Reksa Dana : Studi Komparatif Kelompok Profil Risiko Investor
Author Purwo Aji Fahmi Akmal;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2020
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
SK-1827 (Softcopy SK-1309) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 48464
ABSTRAK Nama : Purwo Aji Fahmi Akmal Program Studi : Sistem Informasi Judul : Analisis Faktor yang Memengaruhi Penggunaan Portal Online Reksa Dana : Studi Komparatif Kelompok Profil Risiko Investor Pembimbing : Dr. Putu Wuri Handayani S.Kom, M.Sc. dan Fatimah Azzahro, S.Kom., M.Kom. Pertumbuhan reksa dana akhirnya mengalami peningkatan yang signifikan dengan merebaknya portal atau platform yang mengadakan reksa dana online. Walaupun demikian, investor reksa dana di Indonesia masih belum sebanyak di negara Asia Tenggara lainnya. Dana kelolaan reksa dana juga kalah besar dari instrumen pasar modal yang lain. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktorfaktor yang memengaruhi penggunaan portal online reksa dana di Indonesia berdasarkan profil risiko pengguna yaitu agresif dan konservatif. Survei yang dilakukan mendapatkan sebanyak 502 responden. Data hasil survei diolah menggunakan metode SEM-PLS dengan tools SmartPLS 3.2.9. Hasil analisis data menunjukkan bahwa niat penggunaan (behavioral intention) memengaruhi penggunaan portal online reksa dana secara langsung. Lalu, behavioral intention sendiri dipengaruhi oleh subjective norm dan perceived behavioral control pada pengguna konservatif, sedangkan pada pengguna agresif hanya dipengaruhi oleh perceived behavioral control. Subjective norm dipengaruhi oleh injunctive norm dan descriptive norm, sedangkan perceived behavioral control dipengaruhi trust. Hampir semua faktor yang diuji memengaruhi penggunaan portal online reksa secara langsung maupun tidak langsung pada kelompok responden agresif dan responden konservatif. Kata kunci: portal online reksa dana, penggunaan portal, intensi penggunaan, profil risiko, SEM-PLS