Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number Sk-1913 (Softcopy SK-1395) Source Code SK-738
Collection Type Skripsi
Title Perancangan Antarmuka Aplikasi Pencatatan Kehadiran Perkuliahan Berbasis Mobile Untuk Pengguna Mahasiswa
Author Rasika Ayuningtyas;
Publisher Depok : Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2022
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
Sk-1913 (Softcopy SK-1395) Source Code SK-738 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 48965
ABSTRAK Nama : Rasika Ayuningtyas Program Studi : Ilmu Komputer, Program Sarjana Judul : Perancangan Antarmuka Aplikasi Pencatatan Kehadiran Perkuliahan Berbasis Mobile Untuk Pengguna Mahasiswa Pembimbing : Dr. Rizal Fathoni Aji, S.Kom., M.Kom. dan Dr. Eng. Lia Sadita, S.Kom., M.Eng Permasalahan dalam kegiatan presensi mahasiswa cukup sering ditemukan di lingkungan UI seperti menitip presensi ke teman, antrian presensi yang panjang, dan perihal mahasiswa yang lupa untuk melakukan presensi. Tujuan penelitian ini adalah merancang antarmuka aplikasi pencatatan kehadiran dengan pendekatan user-centered design. Proses dimulai dengan melakukan analisis kebutuhan pengguna dengan melakukan evaluasi kualitatif dari pengguna aplikasi serupa dengan kuesioner online sehingga menghasilkan persona dan user requirements. Proses perancangan desain dilakukan dengan mengembangkan prototipe berdasarkan studi literatur, prinsip desain interaksi, dan user requirements. Proses dilanjutkan dengan melakukan evaluasi desain. Evaluasi desain kuantitatif dilakukan dengan SUS dan UEQ untuk menyatakan kelayakan aplikasi, sedangkan evaluasi desain kualitatif dilakukan dengan usability testing untuk mendapatkan feedback langsung dari pengguna yang akan digunakan untuk pengembangan ke depannya. Rancangan antarmuka aplikasi pencatatan kehadiran berhasil dibuat dengan nilai akhir SUS 72.84 yang termasuk kategori good dan nilai akhir UEQ di atas 1.00 untuk semua aspek pengalaman pengguna. Kata kunci: Aplikasi kehadiran mahasiswa, desain antarmuka, user centered design, usability testing
Latest Collection
Favorite