Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number Dis-113 (Softcopy Disk-104) Mak Dis-14
Collection Type Disertasi
Title Knowledge Management pada Siklus Publikasi Ilmiah untuk Mendukung Smart Learning: Model, Arsitektur, dan Sistem
Author Deden Sumirat Hidayat;
Publisher Depok: Fasilkom UI, 2023
Subject
Location
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
Dis-113 (Softcopy Disk-104) Mak Dis-14 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 51550
ABSTRAK Nama : Deden Sumirat Hidayat Program Studi : Doktor Ilmu Komputer Judul : Knowledge Management Pada Siklus Publikasi Ilmiah untuk mendukung Smart Learning: Model, Arsitektur, dan Sistem Pembimbing : Prof. Ir. Dana Indra Sensuse, M.LIS., Ph.D. Tuntutan kinerja publikasi ilmiah pada setiap institusi menjadi hambatan yang signifikan untuk kredibilitas institusi perguruan tinggi. Sedangkan produktivitas publikasi ilmiah ini sangat bergantung pada pengetahuan dan keterampilan SDM. Selain itu juga adanya kewajiban publikasi ilmiah bereputasi global dalam syarat kelulusan mahasiswa pascasarjana sehingga mengharuskan adanya pembelajaran interaktif dan cerdas. Tetapi penerapan smart campus (SC) khususnya pembelajaran cerdas atau smart learning (SL) terkait siklus publikasi ilmiah (SPI) di Perguruan Tinggi (PT) di Indonesia sangat beragam, dan belum memiliki standar. Akibatnya, praktik SPI tersebar di berbagai wilayah secara tidak terstruktur dan tidak merata. Implementasi KM untuk mendukung SL kurang dibahas secara jelas. Berdasarkan tantangan tersebut maka penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model KM dan KMS SPI untuk SL. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif. Teknik AHP digunakan untuk mendapatkan faktor model prioritas dan pengetahuan prioritas SPI. SEM PLS digunakan untuk menguji hipotesis model dan hubungan kausalitas di antara faktor model. UCD, B-KIDE, dan usecase digunakan untuk mengembangkan desain prototipe KMS. Berdasarkan uji hipotesis terbukti bahwa proses KM, mekanisme KM, strategi KM, KMS, dan teknologi KM signifikan mempengaruhi SL. Proses KM, mekanisme KM, KMS, dan teknologi KM signifikan mempengaruhi SPI. Sedangkan strategi KM tidak signifikan mempengaruhi SPI. Model tersebut direalisasikan faktor fungsional nya pada suatu desain KMS. Desain arsitektur KMS terdiri dari 9 lapisan, setiap lapisan tersebut berorientasi pada kebutuhan user dan aspek sistem berbasis pengetahuan. Desain KMS ini juga sudah diuji, di evaluasi kegunaannya menggunakan SUS dengan skor 77 yang menunjukkan KMS dapat diterima. Secara keseluruhan Model KM dan desain KMS ini menggambarkan kemampuan intelektual organisasi untuk beradaptasi dalam pencapaian indikator SL. Kata kunci: Manajemen pengetahuan, siklus publikasi ilmiah, pembelajaran cerdas, pengetahuan prioritas, prototipe sistem manajemen pengetahuan.