Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number SK-2463 (Softcopy SK-1945)
Collection Type Skripsi
Title Implementasi Sistem Pencapaian Pengukuran Capaian Pembelajaran Mahasiswa Berbasis Outcome-Based Education di Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia
Author Farah Sausan Aulia Adinata / Ryan Sujana Husein;
Publisher Depok: Fasilkom UI, 2024
Subject Learning Outcomes Measurement,
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
SK-2463 (Softcopy SK-1945) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 55807
ABSTRAK

Nama Penulis 1 / Program Studi : Farah Sausan Aulita Adinata / Sistem Informasi Nama Penulis 2 / Program Studi : Ryan Sujana Husein / Ilmu Komputer Judul : Implementasi Sistem Pengukuran Capaian Pembelajaran Mahasiswa Berbasis Outcome-Based Education di Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia Pembimbing : Siti Aminah, S.Kom., M.Kom. Iis Solichah, M.C.S Outcome-Based Education (OBE) adalah pendekatan pendidikan yang berfokus pada pencapaian hasil pembelajaran yang terukur dan jelas, yang tercermin dalam rumusan Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL). Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia (Fasilkom UI) telah mengadopsi Kurikulum 2020 Program Studi Sarjana Ilmu Komputer dan Sistem Informasi yang berbasis OBE, namun sistem akademik yang ada belum mampu memetakan hasil pembelajaran mahasiswa ke CPL secara optimal. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan aplikasi web yang dapat mengelola dan menganalisis data capaian pembelajaran mahasiswa berdasarkan prinsip OBE di Fasilkom UI. Aplikasi ini akan mengolah data nilai mahasiswa untuk menghitung capaian pembelajaran terhadap CPL, menghasilkan laporan CPL per mahasiswa dan CPMK per mata kuliah, serta menyediakan fitur impor dan ekspor data. Setelah diimplementasi, dilakukan pengujian terhadap sistem aplikasi. Hasil pengujian menunjukkan bahwa aplikasi ini berhasil mengimplementasikan sistem pengelolaan capaian pembelajaran sesuai dengan prinsip OBE. Dengan demikian, aplikasi ini diharapkan dapat membantu Fasilkom UI dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan lulusan dengan menyediakan alat yang efektif untuk mengukur dan memantau capaian pembelajaran mahasiswa.

Latest Collection
Favorite