Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KP-0570 (Softkopi KP-137) (SCKP-36)
Collection Type Kerja Praktek (KP)
Title Implementasi sistem informasi rumah sakit Tria Dipa (modul rawat jalan) di Wepeka IT Solution)Galuh Apriawan
Author Galuh Apriawan;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer UI, 2004
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KP-0570 (Softkopi KP-137) (SCKP-36) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 7635
Laporan ini disusun sebagai salah satu hasil pelaksanaan kerja praktek yang dilakukan selama 3 bulan dari bulan Agustus sampai dengan November di Wepeka IT Solution dengan tema " Implementasi Sistem Informasi Rumah Sakit Tria Dipa (Modul Rawat Jalan" . Pengorganisasian data di dalam Rumah sakit merupakan hal penting yang menjadi sebuah kebutuhan utama untuk menunjang terlaksananya kegiatan di dalam rumah sakit. Salah satu hal yang mendukung tercapainya tujuan di atas adalah adanya sistem informasi rumah sakit, dengan adanya sistem informasi rumah sakit diharpakan kegiatan pelayanan kesehatan yang dilakukan rumah sakit terhadap masyarakat dapat terlaksana dengan baik. Kerja praktek yang dilakukan merupakan salah satu tahapan di dalam pengembangan sistem informasi yaitu tahapan implementasi. Teknologi yang digunakan adalah penggunaan DBMS (Data Base management System) PostgraSQL versi 7.3.4, bahasa pemrograman web PHP versi 4.3.1, Web Server Apache versi 2.0.44 dan sistem operasi linux distribusi Mandrake versi 9.2. Laporan ini menekankan tentang proses dan bukan pada produk kerja praktek. Isi dari laporan antar lain latar belakang diadakanya kerja praktek, persiapan dan pelaksanaan kerja praktek, perancangan interface, implementasi proses serta kesimpulan, kendala dan saran