Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number T-0243 (Softcopy T-0157)
Collection Type Tesis
Title Perancangan datawarehouse studi kasus PT. Bank Mandiri
Author Wirawan Setiadi;
Publisher Jakarta: Pascasarjana MTI UI, 2001
Subject Datawarehouse
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
T-0243 (Softcopy T-0157) 01/9204 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 8209
ABSTRAK

Kunci sukses bagi sebuah perusahaan untuk bertahan pada masa sekarang adalah kemampuan untuk menganalisa, merencanakan dan bereaksi terhadap perubahan lingkungan bisnis secara cepat dan akurat. Kemampuan ini hanya dapat dipenuhi dengan tersedianya informasi yang memadai bagi para manajer, direktur dan para pengambil keputusan lainnya. Informasi yang dibutuhkan tersebut seringkali adalah berupa data operasional dan sulit untuk didapatkan. Walaupun tersedia akses ke data-data tersebut, seringkali format dan struktur data yang ada tidak seperti yang diinginkan. Teknologi Datawarehouse adalah suatu set konsep dan perangkat yang memungkinkan penyediaan akses ke seluruh level informasi perusahaan. Datawarehouse memungkinkan suatu organisasi untuk mengumpulkan data-data dari berbagai format dan standar yang berbeda, melakukan analisa atas data tersebut, dan mengeluarkan report-report yang dibutuhkan bagi para analis dan pengambil keputusan. PT. Bank Mandiri adalah sebuah Bank Pemerintah yang merupakan hasil merger dari empat buah Bank. Dalam menghadapi persaingan bisnis perbankan dan untuk meningkatkan kinerja perusahaan, para eksekutif Bank Mandiri perlu dibekali dengan data-data yang akurat dan terkini untuk menghasilkan keputusan-keputusan strategis. Tulisan dalam tesis ini akan mengangkat tentang studi kasus perencanaan Datawarehouse pada PT. Bank Mandiri. Pembahasan akan difokuskan pada siklus pengembangan Datawarehouse, desain dan arsitektur Datawarehouse, khususnya yang berkaitan dengan informasi data perkreditan nasional Bank Mandiri.