Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number T-1015 (Softcopy T-724) Source code T-185
Collection Type Tesis
Title Pengembangan kaidah keterhubungan (Associative Rules Mining) phenotype dan genotype untuk prediksi sekuen gen
Author Ranny;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer, 2013
Subject Genotype, phenotype, association rules minning, classification base on association rule.
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
T-1015 (Softcopy T-724) Source code T-185 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 40890
ABSTRAK

ABSTRAK Nama : Ranny Program Studi : Ilmu Komputer Judul : Pengembangan Kaidah Keterhubungan (Associative Rules Mining) Phenotype dan Genotype untuk Prediksi Sekuen Gen Data genotype merupakan komponen yang penting pada bidang bioinformatik, namun data genotype sulit diperoleh. Selain sulitnya proses yang harus dilakukan untuk memperoleh data genotype, proses tersebut juga hanya dapat dilakukan oleh para ahli yang memiliki kemampuan mengesktrak data genotype. Oleh karena hal tersebut maka pada penelitian ini akan dibangun sebuah sistem yang dapat membentuk rule phenotype-genotype yang digunakan untuk memprediksi genotype berdasarkan rule tersebut. Pembentukan rule akan menggunakan metode association rules mining (ARM). Salah satu algoritma yang menggunakan dasar metode ARM adalah algoritma classification predictive base on association rule (CPAR). Algoritma CPAR menjadi acuan untuk membentuk rule genotypephenotype pada riset ini. Proses prediksi dilakukan dengan menghitung nilai kemiripan antara phenotype pada rule dengan input phenotype yang akan diprediksi genotype-nya. Phenotype dengan nilai batas kemiripan < 0.05 akan merujuk pada rule genotype dan menjadi hasil prediksi. Evaluasi dilakukan dengan menghitung akurasi berdasarkan ground truth. Hasil prediksi mencapai akurasi 48% dengan standar deviasi sebesar 30%. Kata Kunci: Genotype, phenotype, association rules minning, classification base on association rule.