Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number T-0558 (Softcopy T-0217)
Collection Type Tesis
Title Studi kelayakan investasi mobiel commerce dengan metode real option pada industri media cetak (studi kasus PT Kompas Media Nusantara)
Author Silvester Sila Wedjo,;
Publisher Jakarta: Program Pasca Sarjana - MTI Ilkom: 2007
Subject Return on investment
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
T-0558 (Softcopy T-0217) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 15758
ABSTRAK Dewasa ini investasi pada sistem informasi cukup menguras dana dari sebuah perusahaan. Sebuah organisasi tentunya mengerti benar bahwa keputusan untuk membelanjakan jutaan atau miliaran Rupiah atau Dollar untuk sistem informasi haruslah diperhitungkan dengan cermat, sama seperti memperlakukan investasi untuk bidang-bidang lainnya. Menghitung investasi di bidang sistem informasi dengan menggunakan metode Return On Investment (ROI), Net Present Value (NPV), Economic Value Added (EVA), atau metode perhitungan konvensional lainnya mungkin kurang tepat karena investasi pada sistem informasi tidaklah semudah seperti menghitung investasi seperti pada bidangbidang lainnya. Hal ini karena adanya manfaat yang sifatnya intangible. Perubahan situasi yang begitu cepat mengharuskan para pengambil keputusan untuk menggunakan metode penilaian lain yang lebih fleksibel terhadap setiap perubahan situasi dan ketidakpastian yang terjadi sekaligus mampu menangkap manfaat yang bersifat intangible. Real Options kemudian menjadi salah satu metode yang dapat digunakan untuk menilai investasi teknologi informasi. Dengan menggunakan metode ini, ketidakpastian dan fleksibilitas menjadi peluang untuk memperoleh keuntungan dari sebuah proyek teknologi informasi. Hal ini karena Real Options memasukkan ketidakpastian dan fleksibilitas sebagai salah satu faktor yang mempengaruhi penilaian kelayakan investasi. Kajian yang dilakukan menggunakan metode Real Options ini bertujuan untuk menilai kelayakan rencana implementasi mobile commerce menggunakan smart phone pada bagian iklan PT Kompas Media Nusantara. Berdasarkan analisis yang dilakukan, investasi mobile commerce pada unit iklan baris PT Kompas Media Nusantara layak untuk dijalankan. Namun, harus diperhatikan sejumlah risiko yang akan dihadapi mengingat probabilitas keberhasilan di setiap fase relatif kecil. Kata kunci: Real Options,