Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number KP-1229 (Softcopy KP-786)
Collection Type Kerja Praktek (KP)
Title Pengembangan portal multi website pada client virtual consulting
Author Adi Purnama Mutiara;
Publisher Depok: Fasilkom UI, 2011
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
KP-1229 (Softcopy KP-786) TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 34165
ABSTRAK

Kerja praktik (KP) sudah dilakukan di divisi IT milik P.T. Virtual Media Nusantara. Hal ini dilaksanakan untuk memenuhi tuntutan mata kuliah wajib Kerja Praktik dan menerapkan ilmu yang diperoleh selama perkuliahan agar memberikan manfaat bagi orang lain dan diri sendiri. Tugas yang dikerjakan dalam pelaksanaan kerja praktik adalah pengembangan portal multi website pada client Virtual Consulting. Laporan ini akan memberikan gambaran mengenai pengalaman-pengalaman, analisis serta evaluasi kerja praktik yang pelaksana kerja praktik lakukan. Kegiatan kerja praktik merupakan proses panjang diawali dengan proses pencarian/pengumpulan informasi, proses lamaran, proses wawancara, proses penolakan, proses penerimaan, proses bekerja serta proses pembuatan dokumentasi. Pelaksana kerja praktik mendapatkan berbagai pengalaman seperti terlibat dalam dunia kerja secara langsung dan bekerja sama dalam tim. Pelaksana kerja praktik juga mendapat pelajaran bahwa tidak selamanya teori yang diajarkan di kuliah sejalan dengan apa yang dihadapi di lahan kerja yang sesungguhnya. Pengalaman dalam menjalani proses ini pelaksana KP sajikan dalam bentuk laporan sesuai kaidah-kaidah penulisan laporan yang baik dan benar. Pengalaman proses-proses ini diharapkan dapat memberikan pengalaman kepada pembaca sehingga kesalahan-kesalahan atau kendala-kendala yang dipaparkan dalam tulisan ini dapat dijadikan bahan pembelajaran baik bagi pelaksana KP ataupun pembaca. Pelaksana KP juga memberikan beberapa simpulan terkait proses kerja praktik ini. Bagian ini merupakan intisari-intisari pokok yang menggambarkan pendirian serta pandangan pelaksana KP terhadap laporan ini. Selain bagian simpulan, terdapat pula bagian saran yang berisi saran-saran dalam meningkatkan kualitas kerja praktik. Kedua bagian ini merupakan bagian penutup laporan, akan tetapi pembaca juga dapat melihat lampiran yang diberikan berupa laporan kerja praktik ke penyelia.