Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Pengarang Husmin Fajrin Hulinggi;
Kata Kunci research information, higher education ranking, ranking indicators, expertise, bibiliometric, scientific research evaluation
Pembimbing 2 Zainal Arifin Hasibuan
Tahun buku 2012
Barcode RFID baru 11842993
Progam Studi MIK (Magister Ilmu Komputer)
Tahun Angkatan 2009
Lokasi FASILKOM-UI;
Tanggal Datang 10/02/2012
Abstrak Indonesia
ABSTRAK

ABSTRAK Nama : Husmin Fajrin Hulinggi Program Studi : MAGISTER ILMU KOMPUTER Judul : SISTEM INFORMASI PEMERINGKATAN PERGURUAN TINGGI BERBASIS KINERJA PENELITIAN Keluaran penelitian berupa laporan penelitian dan publikasi artikel ilmiah internasional yang selama ini tidak terhimpun dengan baik, menjadi salah satu penyebab sulitnya DIKTI dalam melakukan evaluasi terhadap kinerja penelitian serta untuk mengetahui perkembangan penelitian di setiap perguruan tinggi di Indonesia. Oleh karena itu, melalui penelitian ini, akan dikembangkan sistem informasi untuk mengelola berbagai data penelitian yang dapat menghasilkan berbagai informasi penelitian untuk membantu DIKTI dalam menjalankan tugasnya. Salah satu bentuk informasi tersebut adalah peringkat perguruan tinggi berbasis kinerja penelitian. Penggunaan data penelitian berupa laporan penelitian dan publikasi artikel ilmiah internasional serta enam indikator peringkat (PI, JS, LP, BP, G, dan JP) di dalam sistem informasi dapat memeringkat lebih banyak perguruan tinggi di Indonesia. Akan tetapi, bobot indikator LP dan BP yang lebih besar mengakibatkan adanya perguruan tinggi yang tidak memiliki publikasi artikel ilmiah internasional berada pada urutan peringkat teratas. Meskipun demikian, tiga peringkat teratas pada peringkat perguruan tinggi untuk semua bidang penelitian yang didapatkan tidak jauh berbeda dengan peringkat perguruan tinggi internasional lainnya, dengan hasil pemeringkatan untuk semua bidang penelitian adalah: peringkat pertama ditempati oleh Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor pada peringkat ke-2, Insititut Teknologi Bandung pada peringkat ke-3, dan seterusnya. Peringkat pertama pada masing-masing bidang penelitian adalah: Universitas Padjajaran untuk bidang Kesehatan & Kedokteran, Insititut Pertanian Bogor untuk bidang Pertanian, Institut Teknologi Bandung untuk bidang Rekayasa, Universitas Sebelas Maret untuk bidang Sosial. Pada pemeringkatan peneliti, hasil yang diperoleh dapat digunakan sebagai penilaian kepakaran peneliti berdasarkan jumlah dan kualitas penelitian yang dilakukan. Kata Kunci: informasi penelitian, peringkat perguruan tinggi, indikator peringkat, kepakaran, bibiliometric, evaluasi penelitian ilmiah

Judul Sistem informasi pemeringkatan perguruan tinggi berbasis kinerja penelitian
NPM 0906503774
Abstrak English
ABSTRAK

ABSTRACT Name : Husmin Fajrin Hulinggi Study Program : Master of Computer Science Title : HIGHER EDUCATION INSTITUTIONS RANK INFORMATION SYSTEM BASED ON RESEARCH PERFORMANCE Research reports and international paper publications as one of the research output that not well collected cause difficulty for DIKTI to evaluate research performance and to know research developments on every higher education institutions in Indonesia. Therefore through this research, the information system for managing research data which obtain research information that can help DIKTI carrying their duty developed. One of the information are higher education institution rankings based on research performance. The use of research reports and international paper publications as research data and six rank indicators (PI, JS, LP, BP, G, dan JP) in information system can rank more higher education instituions in Indonesia. However, since LP and BP indicator have more weight, some higher education institutions that did not has the internasional paper publications are on the top ranking. Nevertheless, the rank for top three higher education institutions by all research subjects are not much different from other internasional higher education institutions ranking, where the result of ranked higher education institutions for all research subjects are: University of Indonesia in the first place, Bogor Agriculture University in the second place, Bandung Institute of Technology in the third place, and so on. The first place of higher education institutions rankings by specific research subject are: Padjajaran University for Health & Medicine, Bogor Agriculture University for Agriculture, Bandung Institute of Technology for Engineering, and Sebelas Maret University for Social Science. In researchers ranking, the result obtained can be used to identify expertise of the researcher based on the number and quality of the research. Key Words: research information, higher education ranking, ranking indicators, expertise, bibiliometric, scientific research evaluation

Subjek Information systems
Penguji 2 Indra Budi
Penguji 3 Yudho Giri Sucahyo
Fisik xvi, 109 hlm: ill; 27 cm.
Bahasa Indonesia
Lulus Semester GASAL 2011
Penerbitan Depok: Fakultas llmu Komputer UI, 2012
Penguji 1 Dana Indra Sensuse
No. Panggil T-0965 (Softcopy T-0674) Source Code T-0129
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
T-0965 (Softcopy T-0674) Source Code T-0129 TERSEDIA
Tidak ada review pada koleksi ini: 35158
ABSTRAK

ABSTRAK Nama : Husmin Fajrin Hulinggi Program Studi : MAGISTER ILMU KOMPUTER Judul : SISTEM INFORMASI PEMERINGKATAN PERGURUAN TINGGI BERBASIS KINERJA PENELITIAN Keluaran penelitian berupa laporan penelitian dan publikasi artikel ilmiah internasional yang selama ini tidak terhimpun dengan baik, menjadi salah satu penyebab sulitnya DIKTI dalam melakukan evaluasi terhadap kinerja penelitian serta untuk mengetahui perkembangan penelitian di setiap perguruan tinggi di Indonesia. Oleh karena itu, melalui penelitian ini, akan dikembangkan sistem informasi untuk mengelola berbagai data penelitian yang dapat menghasilkan berbagai informasi penelitian untuk membantu DIKTI dalam menjalankan tugasnya. Salah satu bentuk informasi tersebut adalah peringkat perguruan tinggi berbasis kinerja penelitian. Penggunaan data penelitian berupa laporan penelitian dan publikasi artikel ilmiah internasional serta enam indikator peringkat (PI, JS, LP, BP, G, dan JP) di dalam sistem informasi dapat memeringkat lebih banyak perguruan tinggi di Indonesia. Akan tetapi, bobot indikator LP dan BP yang lebih besar mengakibatkan adanya perguruan tinggi yang tidak memiliki publikasi artikel ilmiah internasional berada pada urutan peringkat teratas. Meskipun demikian, tiga peringkat teratas pada peringkat perguruan tinggi untuk semua bidang penelitian yang didapatkan tidak jauh berbeda dengan peringkat perguruan tinggi internasional lainnya, dengan hasil pemeringkatan untuk semua bidang penelitian adalah: peringkat pertama ditempati oleh Universitas Indonesia, Institut Pertanian Bogor pada peringkat ke-2, Insititut Teknologi Bandung pada peringkat ke-3, dan seterusnya. Peringkat pertama pada masing-masing bidang penelitian adalah: Universitas Padjajaran untuk bidang Kesehatan & Kedokteran, Insititut Pertanian Bogor untuk bidang Pertanian, Institut Teknologi Bandung untuk bidang Rekayasa, Universitas Sebelas Maret untuk bidang Sosial. Pada pemeringkatan peneliti, hasil yang diperoleh dapat digunakan sebagai penilaian kepakaran peneliti berdasarkan jumlah dan kualitas penelitian yang dilakukan. Kata Kunci: informasi penelitian, peringkat perguruan tinggi, indikator peringkat, kepakaran, bibiliometric, evaluasi penelitian ilmiah