Library Automation and Digital Archive
LONTAR
Fakultas Ilmu Komputer
Universitas Indonesia

Pencarian Sederhana

Find Similar Add to Favorite

Call Number T-1043 (Softcopy T-751)
Collection Type Tesis
Title Faktor-faktor yang memengaruhi knowledge sharing dan pengaruhnya terhadap performance perguruan tinggi di KUpang-Nusa Tenggara Timur
Author Semlinda Juszandri Bulan;
Publisher Depok: Fakultas Ilmu Komputer, 2013
Subject
Location FASILKOM-UI;
Lokasi : Perpustakaan Fakultas Ilmu Komputer
Nomor Panggil ID Koleksi Status
T-1043 (Softcopy T-751) Factors Influencing Knowledge Sharing and Its Effect on Performance of Universities in Kupang - East Nusa Tenggara Tgl Kembali:2016-06-23
Tidak ada review pada koleksi ini: 40996
Knowledge sharing atau berbagi pengetahuan merupakan hal yang sangat penting dalam suatu organisasi, salah satu dampak dari kegiatan ini adalah dapat meningkatkan performance dari organisasi tersebut. Dalam dunia pendidikan, knowledge sharing yang efektif diantara staf akademik dapat meningkatkan performance dari suatu perguruan tinggi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang memengaruhi staf akademik universitas yang berada di Kupang dalam melakukan knowledge sharing dan untuk mengetahui apakah knowledge sharing ini memengaruhi performance dari perguruan tinggi yang berada di Kupang - Nusa Tenggara Timur. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 187 orang staf akademik dari enam universitas yang berada di Kupang. Analisis dilakukan dengan menggunakan Partial Least Square yang dijalankan dengan perangkat lunak SmartPLS. Hasil analisis menunjukkan bahwa self efficacy dan kepemimpinan positif memengaruhi knowledge sharing di antara staf akademik universitas dan knowledge sharing positif memengaruhi performance dari perguruan tinggi di Kupang-Nusa Tenggara Timur.